Tahukah Anda, kini centang biru atau verified check di Instagram tidak lagi eksklusif? Cara mendapatkan centang biru di Instagram sekarang bisa dilakukan dengan membelinya secara berlangganan.
Simak penjelasan bagaimana cara beli centang biru di Instagram melalui artikel ini. Akan dijelaskan juga apa saja manfaat centang biru di Instagram ketika Anda membelinya untuk dipasang di akun Anda.
Apa Arti Centang Biru di Instagram?
Anda tentu saja sering melihat akun dengan jumlah pengikut minimal puluhan ribu memiliki tanda centang biru di samping akunnya. Nah, centang biru di Instagram ini biasa juga disebut dengan verified check.
Sebelumnya, centang biru ini bisa didapatkan oleh pengguna dengan melakukan pendaftaran. Caranya adalah mengunggah foto KTP dan mengisi formulir lainnya sesuai instruksi.
Nah, nantinya pihak Instagram akan melakukan pengecekan pada akun Anda, apakah akun tersebut aktif, memiliki engagement tinggi, dan memiliki keunikan konten yang disukai pengikutnya.
Proses pendaftaran centang biru membutuhkan waktu dan bisa ditolak jika memang akun tersebut tidak cocok dengan data yang dimasukkan. Jadi, tidak semua pengguna bisa mendapatkan centang biru karena proses pendaftarannya memang sedikit ribet dan aturannya agak strict.
Akan tetapi, kabar gembira untuk Anda sebab kini Meta mengeluarkan fitur meta verified yang memungkinan semua pengguna mendapatkan centang biru di akunnya, meskipun belum memiliki banyak konten dan engagement kontennya tidak terlalu tinggi.
Bagaimana cara membelinya? Dan apa saja syarat yang harus dipenuhi untuk bisa mendapatkan centang biru ini? Simak di pembahasan berikutnya.
Manfaat Centang Biru di Instagram
Sebelum membahas lebih lanjut bagaimana cara beli centang biru di Instagram, mari kita pahami apa saja sebenarnya manfaat dari fitur berbayar ini.
- Tertandai sebagai akun asli karena proses pembelian centang biru akan melalui proses pencocokan data identitas asli pengguna
- Mendapatkan fitur keamanan ekstra dari Instagram
- Mendapatkan akses langsung ke dukungan pelanggan
- Mendapat fitur stiker eksklusif
Baca Juga: 11 Cara Menambah Followers Instagram secara Gratis dan Mudah
Harga Beli Centang Biru di Instagram
Sebenarnya, fitur meta verified ini sudah ada sejak Februari 2023. Saat itu memang baru berupa versi beta karena masih diujicobakan di Australia dan Selandia Baru. Hingga kemudian fitur ini bisa diakses di Indonesia pada Juli 2023. Hal ini disampaikan langsung oleh Pieter Lydian, CEO Meta Indonesia.
Mungkin kehadiran fitur tersebut di Indonesia agak terlambat karena tidak masuk ke dalam negara yang bisa merasakannya sejak versi beta. Namun kabar baiknya, harga langganan centang biru Instagram di Indonesia lebih murah dibanding harga global.
Jika harga global bisa mencapai Rp225.000, harga beli di Indonesia bahkan tidak sampai Rp150.000, lho. Berikut perbandingannya.
Harga meta verified Instagram secara global:
- Harga beli versi web: 11,99 USD atau Rp180.000 per bulan.
- Harga beli versi iOS dan Android: 14,99 USD atau Rp225.000 per bulan
Harga meta verified Instagram di Indonesia:
- Harga beli versi web: Rp100.000 per bulan
- Harga beli versi iOS dan Android: Rp130.000 per bulan
Nantinya, Anda akan mendapatkan tanda centang biru untuk akun Facebook dan Instagram secara paket.
Syarat Berlangganan Centang Biru di Instagram
Adapun syarat yang harus Anda penuhi untuk dapat membeli centang biru di Instagram adalah sebagai berikut.
- Pengguna berusia minimal 18 tahun
- Profil bisa bersifat publik atau privat
- Memiliki nama lengkap sesuai standar penamaan internasional
- Memiliki foto profil yang jelas, lebih baik menggunakan wajah pengguna asli
- Pengguna telah mengaktifkan autentikasi dua faktor, syarat ini bisa diselesaikan setelah melakukan pembayaran
- Memenuhi persyaratan aktivitas minimal, seperti riwayat unggahan konten sebelumnya
- Memiliki tanda pengenal resmi sesuai dengan nama dan foto di profil
- Memenuhi ketentuan pengguna dan pedoman komunitas Meta
Baca Juga: Apa Itu Engagement Media Sosial, Jenis, Cara Mengukurnya
Cara Beli Centang Biru di Instagram
Cara mendapatkan centang biru di Instagram sangat mudah. Anda dapat langsung melakukan proses pembelian jika sudah memenuhi syarat di atas. Berikut langkah-langkahnya.
- Masuk ke akun Instagram yang ingin Anda daftarkan centang biru
- Pergi ke profil
- Klik garis tiga di bagian kanan atas
- Pilih Verifikasi Meta atau Meta Verified
- Anda akan langsung diarahkan ke proses berlangganan. Namun, Anda bisa terlebih dahulu mempelajari manfaat dan syarat berlangganan secara detail untuk make sure syarat dan ketentuan yang ada
- Klik berlangganan atau subscribe
- Klik Daftar di bagian bawah nama akun Anda
- Anda akan diberitahu biaya berlangganan dan manfaat. Jika sudah yakin, klik bayar sekarang
- Pembayaran bisa dilakukan menggunakan kartu debit, kartu kredit, e-wallet, hingga saldo Google Play
Sebagai informasi, pembelian centang biru di Instagram ini bersifat berlangganan yang artinya akan secara otomatis ditagih pembayaran setiap bulannya. Namun, Anda bisa membatalkan langganan sebelum tanggal tagihan tiba. Waktu pembatalan adalah kurang lebih 24 jam sebelum tanggal tagihan di bulan berikutnya datang.
Itulah syarat dan cara mendapatkan centang biru di Instagram. Sayangnya, untuk saat ini fitur meta verified hanyalah untuk akun pribadi, bukan akun bisnis.
Jangan lupa simak terus informasi menarik seputar bisnis, gaya hidup, hingga dunia kerja hanya di blog KitaLulus.
Di KitaLulus, Anda juga bisa memasang info lowongan kerja secara gratis! Dengan lebih dari 3 juta pengguna, dijamin loker yang Anda pasang tidak akan sepi pelamar. Ayo gabung sekarang juga untuk menemukan kandidat karyawan terbaik dan berkompeten!