8 Contoh Surat Keterangan Penghasilan Karyawan dan Komponennya

Shirley Candrawardhani
Redaksi KitaLulus merupakan content writer dan editor profesional yang mengelola konten artikel di KitaLulus.
Cara membuat surat keterangan penghasilan karyawan
8 Contoh Surat Keterangan Penghasilan Karyawan dan Komponennya

Salah satu dokumen resmi yang dikeluarkan oleh perusahaan untuk karyawannya adalah surat keterangan penghasilan. Isi dari surat ini adalah detail komponen gaji karyawan yang diterima setiap bulannya.

Tidak hanya untuk mengetahui detail gaji, surat keterangan penghasilan ini memiliki banyak manfaatnya untuk karyawan perusahaan Anda. Terutama jika mereka ingin mengajukan pinjaman ke bank untuk KPR rumah dan lainnya.

Mari kita bahas lebih lengkap mengenai surat keterangan penghasilan yang harus diberikan perusahaan kepada karyawannya di bawah ini.

BACA JUGA: Contoh Surat Paklaring Kerja Perusahaan, Format, & Syaratnya

Sekilas tentang Surat Keterangan Penghasilan

Surat keterangan penghasilan karyawan adalah

Dari segi intrinsik, surat keterangan penghasilan adalah dokumen resmi yang diberikan perusahaan kepada karyawannya mengenai detail informasi gaji yang diterima per bulannya.

Surat keterangan penghasilan atau SKP bisa menjadi salah satu syarat administrasi yang harus disertai untuk mengajukan hal-hal tertentu. Salah satunya adalah untuk mengajukan pinjaman ke bank.

Lalu, siapa yang berhak mengeluarkan dokumen resmi ini? Dalam sebuah perusahaan, biasanya yang mengurus surat keterangan perusahaan ini adalah divisi keuangan atau HRD.

Namun, untuk mendapatkan surat keterangan penghasilan ini karyawan harus membuat surat permohonan dulu dilengkapi dengan alasan pembuatan surat ini. Alasan tersebut bisa bermacam-macam, mulai dari pengajuan beasiswa melanjutkan kuliah hingga pengajuan KPR.

Alasan Surat Keterangan Penghasilan Karyawan Perlu Dikeluarkan

Alasan surat keterangan penghasilan dikeluarkan

Mungkin Anda bertanya-tanya, apa alasan HR perlu mengeluarkan surat keterangan penghasilan untuk karyawan? Jawabannya adalah banyak. Selengkapnya tentang alasan pembuatan surat keterangan penghasilan adalah sebagai berikut:

1. Pengajuan Pinjaman ke Bank

Alasan pertama HR perlu membuat surat keterangan penghasilan adalah untuk membantu karyawan mengajukan pinjaman bank. Misalnya, karyawan Anda sedang ingin membeli rumah atau membuka usaha yang butuh pinjaman dana dari bank.

Maka sebelum pengajuannya disetujui, pihak bank akan meminta bukti surat keterangan penghasilan untuk memastikan bahwa karyawan tersebut mampu mengembalikan pinjaman sesuai batas waktu yang diberikan beserta syarat-syarat yang diajukan pihak bank.

2. Pendaftaran Beasiswa

Jika salah satu bentuk pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia di perusahaan Anda adalah memberikan pendidikan untuk karyawan, maka surat keterangan penghasilan akan sangat membantu karyawan Anda.

Pasalnya dengan melampirkan surat keterangan penghasilan, karyawan tersebut bisa mengajukan beasiswa melalui jalur profesional.

3. Pembuatan Visa

Manfaat lainnya dari surat keterangan penghasilan adalah untuk pembuatan visa. Jika perusahaan meminta karyawan untuk melakukan dinas luar negeri, maka dokumen resmi ini perlu dilampirkan sebagai salah satu syarat administrasi.

Tujuan surat keterangan penghasilan untuk pembuatan visa adalah untuk memastikan bahwa karyawan yang Anda kirim untuk dinas luar negeri memiliki kondisi finansial yang cukup untuk mengunjungi atau hidup sementara di negara tujuan.

4. Melamar Pekerjaan

Tahukah Anda bahwa, masih ada beberapa perusahaan yang meminta para kandidatnya untuk melampirkan surat keterangan penghasilan ketika melamar pekerjaan?

Tujuannya adalah untuk proses verifikasi dan untuk menentukan upah yang akan diterima kandidat berdasarkan surat keterangan penghasilan tersebut.

5. Pencairan Dana JHT BPJS Ketenagakerjaan

Satu lagi alasan seorang HR perlu membuat surat keterangan penghasilan adalah untuk membantu karyawan mencairkan dana JHT BPJS Ketenagakerjaan. Peraturan baru menyebutkan bahwa karyawan bisa mencairkan 30% dari total dana JHT yang dimilikinya ketika masih bekerja.

Untuk bisa mencairkan 30% dana tersebut, karyawan harus melampirkan surat keterangan penghasilan dan/atau slip gaji sebagai syarat administrasi.

Baca Juga: 7 Contoh Surat  Pemberitahuan yang Benar dan Formatnya

5 Komponen Wajib dalam Surat Keterangan Penghasilan

Komponen surat keterangan penghasilan karyawan

Meskipun pada dasarnya tidak ada komponen atau aturan tertentu untuk membuat surat keterangan penghasilan, ada beberapa hal yang harus Anda masukan dalam surat tersebut.

Berikut beberapa komponen yang umumnya harus disertakan dalam pembuatan surat keterangan penghasilan:

1. Informasi Perusahaan

Komponen pertama yang biasanya tercantum dalam surat keterangan penghasilan adala informasi perusahaan. Hal ini meliputi kop surat, nama perusahaan, nama surat, dan nomor surat yang dikeluarkan.

2. Data Diri Karyawan

Data diri karyawan harus tertulis dengan lengkap dan jelas dalam surat keterangan penghasilan. Hal ini meliputi nama lengkap, jabatan karyawan, tanggal mulai bekerja, alamat, hingga nomor KTP karyawan.

3. Rincian Gaji Karyawan

Rincian gaji karyawan yang diterima per bulannya adalah informasi terpenting dalam surat keterangan penghasilan. Pada umumnya, rincian tersebut berisi nominal gaji yang diterima, tunjangan makan, tunjangan transportasi, dan tunjangan lainnya yang diberikan oleh perusahaan.

BACA JUGA: Apa Saja Komponen Gaji & Upah Karyawan? Ini Daftar & Sistem Hitungnya

4. Tujuan Surat

Hal yang tidak boleh dilewatkan oleh HRD atau divisi keuangan dalam membuat surat keterangan penghasilan adalah tujuan surat tersebut. Pada dasarnya setiap karyawan memiliki alasan yang berbeda untuk membuat surat ini. Mulai dari pengajuan pinjaman dana ke bank, hingga pembuatan visa, dan hal lainnya.

5. Bukti Sah dari Perusahaan

Satu lagi komponen yang umumnya ada di surat keterangan penghasilan adalah bukti sah dari perusahaan. Hal ini biasanya disertai tanda tangan dari pihak yang mengeluarkan dokumen resmi tersebut. Lengkap dengan nama dan jabatan dari pihak yang berwenang dan dibubuhi stempel perusahaan.

Contoh Surat Keterangan Penghasilan Karyawan untuk Referensi

Setelah mengetahui apa itu SKP dan komponen apa saja yang perlu ada di dalamnya, berikut ini ada beberapa contoh surat keterangan penghasilan karyawan yang bisa Anda jadikan referensi.

1. Template Surat Keterangan Penghasilan Bahasa Indonesia

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-bahasa-indonesia

2. Contoh Surat Keterangan Penghasilan (SKP) Tanpa Kop Surat

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-tanpa-kop-surat

3. Contoh Surat Keterangan Penghasilan dengan Kop Surat

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-dengan-kop-surat

4. Contoh Surat Keterangan Penghasilan untuk KPR

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-untuk-kpr

5. Contoh Surat Keterangan Penghasilan Format Deskripsi (Bahasa Inggris)

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-format-deskripsi-english

6. Template Surat Keterangan Penghasilan Bahasa Inggris (Proof of Income Letter)

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-berformat-proof-of-income-letter

7. Contoh Surat Keterangan Penghasilan Berformat (Bahasa Inggris)

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-berformat-bahasa-Inggris

8. Contoh Surat Keterangan Penghasilan Merangkap Surat Keterangan Kerja

Contoh-surat-keterangan-penghasilan-merangkap-keterangan-kerja

Itulah penjelasan mengenai surat keterangan perusahaan, manfaatnya, dan beberapa hal yang harus Anda perhatikan ketika membuat dokumen resmi ini. Hal yang perlu diingat adalah, surat keterangan penghasilan berbeda dengan slip gaji. Jadi jangan sampai Anda salah memberikan dokumen resmi ini, ya!

Jika perusahaan Anda membutuhkan karyawan untuk membuat surat keterangan penghasilan, maka Anda bisa menaruh informasi lowongan pekerjaannya di situs KitaLulus.

Daftarkan diri Anda untuk memasang iklan lowongan kerja di perusahaan, dan dapatkan kandidat terbaik, berpotensi, dan berkualitas dalam hitungan hari saja! Mulai sekarang dengan #LebihMudah bersama KitaLulus!

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top