Apakah kamu ingin liburan ke luar negeri dengan biaya murah? Tenang saja, berlibur ke luar negeri tidak selalu menghabiskan biaya mahal, kok. Ada beberapa negara yang bisa kamu kunjungi yang tidak akan membuat keuanganmu boncos.
KitaLulus telah merangkum perkiraan biaya transportasi paling murah yang bisa kamu dapatkan untuk mengunjungi negara-negara ini. Ketahui juga living cost selama berlibur di sana sehingga kamu bisa memperkirakan budget-nya. Yuk simak selengkapnya di bawah ini!
Tips Liburan Murah ke Luar Negeri
Sebelum membahas negara mana saja yang bisa kamu kunjungi untuk liburan dengan biaya murah, ada baiknya kamu memperhatikan tips berikut. Sebab, berlibur dengan biaya murah ternyata memerlukan skill, lho. Skill di sini adalah tentang ketepatan pemilihan waktu liburan, pembelian tiket, hingga menyusun itinerary yang sesuai.
Nah, berikut beberapa tips dan trik untuk bisa liburan ke luar negeri yang tidak over budget.
- Jangan pilih tanggal liburan di peak season karena harga tiket pesawat, penginapan, bahkan harga tiket masuk ke berbagai destinasi wisata akan lebih mahal dibanding hari biasa.
- Beli tiket pesawat di aplikasi seperti Tiket.com hingga Traveloka ketika mereka sedang mengadakan promo besar.
- Ajukan cuti dari jauh-jauh hari.
- Berlibur dengan banyak orang, bisa teman hingga keluarga sehingga living cost-nya tidak terlalu mahal karena bisa sharing.
- Pilih penginapan yang tidak terlalu murah, tetapi memiliki fasilitas dapur sehingga kamu bisa masak untuk menghemat biaya makan.
- Susun itinerary dengan sesuai.
- Pilih transportasi umum agar bisa berkeliling ke berbagai tempat dengan lebih hemat, dibandingkan naik taksi.
- Jika kamu memiliki SIM internasional, kamu bisa menyewa mobil sehingga akan lebih hemat untuk transportasi lokal.
- Pilih untuk melakukan traveling mandiri dibanding travel agent karena biasanya akan lebih menghemat living cost serta bisa lebih bebas untuk mengatur jadwal mengunjungi berbagai destinasi wisata. Namun, kamu harus memastikan susunan itinerary liburan kamu secara lengkap, ya.
Baca Juga: Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023
Daftar Negara untuk Liburan ke Luar Negeri Murah
Kurang lebih ada 40 negara bebas visa yang bisa kamu kunjungi dengan paspor Indonesia. Kesemua negara ini termasuk beberapa negara baru yang regulasinya membebaskan visa jika kamu memiliki paspor elektronik.
Nah, dari keempat puluh negara tersebut, KitaLulus mengambil 10 negara yang tidak terlalu mahal jika kita berkunjung ke sana untuk tujuan liburan. Berikut daftarnya.
1. Singapura
Yes, negara pertama yang wajib kamu kunjungi jika kamu ingin liburan ke luar negeri adalah Singapura. Negara ini merupakan negara paling ramah kantong bagi warga negara Indonesia, lho. Bagaimana tidak, biaya perjalanan pulang-pergi menggunakan pesawat saja bisa under Rp900.000.
Harga penginapan juga murah, yaitu mulai dari Rp240.000-an per malam. Ada kamar yang harganya mulai dari Rp660.000 dan bisa digunakan untuk sharing sehingga pembagiannya per orang tentu saja lebih murah. Untuk makanan, jika kamu memilih makan di kafe atau restoran biasanya harganya mahal, bisa seharga SGD15 per porsi.
Namun, kamu bisa sesekali mengunjungi Singapura di wilayah yang jarang disentuh turis di mana banyak warung makan sederhana dengan harga mulai dari SGD3 per porsi. Jauh lebih hemat, kan?
2. Malaysia
Mari jelajahi negara-negara tetangga terlebih dahulu, kali ini kita ke Malaysia. Ada banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi di negara jiran ini, salah satunya yang paling terkenal adalah berfoto di depan Petronas Tower.
Untuk ke Malaysia, kamu tidak perlu pusing memikirkan bahasa untuk berkomunikasi karena mayoritas masyarakatnya menggunakan bahasa Melayu yang mana sangat mirip dengan bahasa Indonesia.
Harga tiket pesawat pulang-pergi bisa kamu dapatkan di harga di bawah Rp1.000.000 di tanggal-tanggal tertentu.
Harga penginapan juga murah, bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp87.000 untuk fasilitas yang sederhana. Wah, ini murahnya keterlaluan, ya? Biaya makan juga mulai dari RM5 per porsi, jadi kamu bisa sangat hemat!
3. Thailand
Ini dia negara penuh pernak-pernik lucu yang jika kamu ke sana bisa buka jastip sehingga akan memberikanmu untung banyak. Yes, apalagi kalau bukan Thailand.
Ke Thailand sangat murah untuk biaya transportasinya. Di musim tertentu, kamu bisa mendapatkan tiket pesawat berangkat-pulang tidak sampai di angka Rp1.700.000, lho.
Harga penginapan per malamnya juga banyak yang di bawah Rp200.000 dan bisa sharing dengan teman atau keluarga. Untuk harga makanan dimulai dari harga THB50 per porsinya.
4. Filipina
Chocolate Hills, Rizal Park, Tubbataha Reef, Pulau Mactan, Pulau Coron, Manila Ocean Park, dan masih banyak lagi destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi jika ke Filipina. Destinasi-destinasi wisata itu sangat cantik sehingga kamu tentu saja akan sangat puas selama berlibur di salah satu negara ASEAN ini.
Jangan khawatir, tiket pesawatnya bisa kamu dapatkan di bawah Rp2.200.000 untuk pulang-pergi. Terjangkau sekali, kan? Untuk biaya makan di Filipina tergolong murah, makanan cepat saji bisa kamu dapatkan mulai dari harga PHP200 saja. Banyak hostel dan motel di Filipina yang harganya di bawah Rp200.000 per malam.
5. Vietnam
Diajak teman ke Vietnam karena mendapatkan tiket pesawat promo? Tapi ragu karena kamu tidak tahu akan ke mana selama ke negara itu?
Eits, terima saja ajakan liburan ke luar negeri tersebut karena Vietnam memiliki banyak destinasi alam dan buatan yang cantik. Beberapa di antaranya adalah Ha Long Bay, Ba Na Hills, Sa Pa Terraces, Marble Mountains, Kompleks Monumen Hue, dan Danau Hoan Kiem.
Untuk transportasi pesawatnya, di tanggal tertentu kamu bisa mendapatkan harga di bawah Rp2.700.000 untuk pulang dan pergi. Harga penginapan juga murah karena jika jeli, kamu akan mendapatkan hostel atau motel dengan harga di bawah Rp200.000 per malam dan bisa sharing. Harga makanannya bahkan mulai dari VND27.000 per porsi.
Baca Juga: 11 Ide Liburan Akhir Tahun yang Seru dan Menyenangkan
6. Laos
Laos rasanya menjadi negara ASEAN yang underrated karena jarang dibicarakan sebagai destinasi wisata. Pasalnya, Laos memiliki banyak tempat wisata spiritual yang mirip dengan Thailand dan Indonesia, seperti Pha That Luang Vientiane, Wat Xiengthong, Buddha Park (Wat Xieng Khouane Luang), hingga Wat Si Muang.
Destinasi wisata alamnya juga cantik-cantik, seperti Tat Sae Waterfalls, Mekong River, Phu Chi Fa, Bolaven Plateau, dan Kuang Si Waterfall yang beberapa dari itu tiket masuknya gratis!
Untuk tiket pesawat, kamu bisa mendapatkan paket pulang pergi di bawah Rp2.800.000 saja. Biaya makanannya sangat murah karena rata-rata adalah VND15.000–30.000 sekali makan. Harga penginapan per malam dimulai dari Rp250.000.
7. Hong Kong
Siapa sih yang tidak menjadikan Hong Kong sebagai salah satu negara impian untuk dikunjungi saat liburan? Terlebih ke Hong Kong tidak membutuhkan Visa sehingga bisa dengan mudah datang ke sana.
Liburan ke luar negeri dengan Hong Kong sebagai tujuannya tentu saja membutuhkan trik khusus untuk mendapatkan tiket pesawat murah. Jika memiliki keberuntungan dan waktu kamu pas, tiket pulang-pergi bisa kamu dapatkan di bawah Rp3.000.000 saja, lho.
Harga penginapan mulai dari Rp328.898 per malam di hotel bintang dua. Untuk makan per porsi harganya mulai dari HKD50 saja.
8. Brunei Darussalam
Brunei menjadi negara tetangga yang tiket pesawatnya bisa tiga kali lipat dibanding ke Malaysia. Kamu bisa mendapatkan tiket pesawat untuk pergi-pulang di bawah Rp3.500.000 untuk tanggal tertentu.
Namun, biaya makan dan penginapannya sangat murah. Untuk sekali makan, kamu bisa menghabiskan Rp45.000 saja. Dan penginapannya dimulai dari harga Rp119.474 per malam.
9. Sri Lanka
Masih di Asia, tepatnya Asia Selatan, kamu bisa liburan ke luar negeri dengan tujuan Sri Lanka. Negara ini berdekatan dengan Maldives sehingga kondisi alamnya tentu saja sangat cantik. Banyak wisata alam yang bisa kamu kunjungi, seperti Sigiriya, Unawatuna, Galle, Knuckles Mountain Range, Hikkaduwa, hingga Nuwara Eliya.
Biaya penginapannya mulai dari LKR5.600 per malam di motel atau hostel yang bisa sharing. Biaya makannya mulai dari LKR1.500 saja per porsi.
10. Pulau Jeju
Berlibur ke Korea Selatan sedang populer, terlebih bagi pecinta budaya Korea Selatan. Banyak juga travel agent yang menawarkan paket liburan super murah untuk berlibur beberapa hari di negeri ginseng tersebut. Namun sayangnya, ke Korea Selatan harus menggunakan Visa.
Tapi jangan sedih! Jika kamu tidak bisa atau sedang malas mengurus Visa dan ingin tetap pergi liburan ke Korea Selatan, kunjungi Pulau Jeju saja! Masih menjadi bagian dari Korea Selatan, uniknya kalau ke Pulau Jeju tidak perlu Visa, lho. Banyak destinasi wisata alamnya yang cantik dan wajib kamu kunjungi.
Biaya makannya sekitar KRW6.200 per porsi. Karena berada di kepulauan dengan banyak laut, kamu bisa mengunjungi berbagai restoran yang menyajikan seafood segar di Pulau Jeju.
Pulau Jeju selayaknya Bali-nya Korea Selatan sehingga jangan heran jika harga penginapan agak mahal. Namun, kamu bisa menemukan penginapan sederhana dengan harga mulai dari Rp149.350 per malam, kok.
Baca Juga: 30 Tempat Wisata Bali Terfavorit yang Cocok Buat Liburan
Nah, itulah 10 negara tujuan liburan ke luar negeri murah. Pastikan seluruh persiapan sudah matang dan kamu juga sudah mengajukan cuti kerja ke atasan.
Dapatkan berbagai tips tentang gaya hidup lainnya dengan membaca artikel-artikel di website KitaLulus. Kamu juga bisa mendapatkan info tentang lowongan kerja setiap harinya dengan mengunduh aplikasi KitaLulus di PlayStore/AppStore.