Pascasarjana UGM kembali membuka pendaftaran beasiswa S2 UGM tahun 2023 untuk beberapa jurusan. Program ini diperuntukkan bagi lulusan S1 tahun 2021 sampai 2023 dari Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta.
Syarat dan cara daftar beasiswa S2 UGM bisa kamu simak di bawah ini.
Benefit Beasiswa S2 UGM
Dilansir dari website resminya, Sekolah Pascasarjana Universitas Gadjah Mada (UGM) menawarkan bantuan pendidikan bagi mahasiswa sarjana yang ingin menempuh kuliah S2 di UGM.
Adapun mahasiswa yang lolos akan mendapatkan beasiswa berupa potongan Uang Kuliah Tunggal (UKT) sebesar 25% hingga 75%. Besaran potongan tersebut tergantung pada kondisi finansial mahasiswa dan ketetapannya akan diberitahukan setelah hasil seleksi wawancara keluar.
Pihak UGM menyatakan, mahasiswa yang ingin mengikuti program beasiswa ini harus melampirkan dokumen kondisi mahasiswa sebagai pertimbangan penentuan besaran potongan UKT-nya.
Daftar Program Studi yang Dibuka
Terdapat 16 program studi yang dibuka pada program beasiswa ini, yaitu:
- Agama dan Lintas Budaya
- Minat Ekonomi Islam
- Bioteknologi
- Ilmu Lingkungan
- Minat Geo Informasi untuk Manajemen Bencana
- Minat Magister Pengelolaan Lingkungan
- Minat Magister Teknologi untuk Pengembangan Berkelanjutan
- Kajian Budaya dan Media
- Minat Manajemen Informasi dan Perpustakaan
- Kajian Pariwisata
- Ketahanan Nasional
- Minat Magister Perdamaian dan Resolusi Konflik
- Kepemimpinan dan Inovasi Kebijakan
- Pengkajian Seni Pertunjukkan dan Seni Rupa
- Penyuluhan dan Komunikasi Pembangunan
- Kependudukan
- Magister Manajemen Bencana
- Magister Manajemen Pendidikan Tinggi
- Bioetika
- Teknik Biomedis
Baca juga: Kuliah S1 Gratis di Telkom University dengan Beasiswa IDCloudHost 2023
Deadline Beasiswa S2 UGM 2023
Waktu pendaftaran beasiswa mengikuti jadwal penerimaan semester gasal mahasiswa baru UGM Program Pascasarjana. Sebagai informasi, periode pendaftaran gelombang 2 adalah 22 Mei – 7 Juli 2023.
Syarat Beasiswa S2 UGM 2023
Berikut adalah syarat pendaftaran beasiswa S2 UGM yang harus kamu penuhi.
- Lulusan S1 pada tahun 2021-2023 dari universitas swasta maupun negeri dengan akreditasi A atau B.
- IPK S1 minimal 3,25 untuk kampus dengan akreditasi A dan IPK minimal 3,4 untuk kampus dengan akreditasi B.
- Melampirkan sertifikat TOEFL ITP/AcEPT UGM dengan skor minimal 400.
- Melampirkan sertifikat TPA Bappenas/PAPS UGM dengan skor minimal 450.
- Berusia maksimal 25 tahun per 1 September 2023 dan tidak berstatus sebagai ASN.
- Melampirkan surat keterangan sehat dari dokter, bisa dari puskesmas atau rumah sakit.
- Melampirkan surat bukti pendaftaran bahwa calon penerima beasiswa telah terdaftar di salah satu program/minat studi di Pascasarjana UGM.
- Bersedia membantu tugas administrasi dari Sekolah Pascasarjana UGM selama menerima beasiswa.
- Menyerahkan surat berisi alasan mengajukan permohonan beasiswa, pertimbangan lebih kuat jika disertai Surat Keterangan/Dokumen Pendukung Kondisi Mahasiswa.
Baca juga: Cara Daftar Beasiswa Koc University Scholarship 2023 [Fully Funded]
Cara Mendaftar
Jika kamu memenuhi syarat di atas dan ingin mendaftar program beasiswa S2 UGM 2023, kamu bisa melakukannya secara online, dengan langkah-langkah sebagai berikut.
- Masuk ke laman http://ugm.id/PendaftaranBeasiswaSPsUGM/.
- Masukkan informasi mengenai data diri seperti nama lengkap, alamat email, tempat dan tanggal lahir, alamat tempat tinggal, usia, nomor handphone, dan lain sebagainya.
- Pastikan data terisi dengan benar.
- Ikuti langkah selanjutnya hingga selesai.
Itulah informasi mengenai syarat dan cara daftar program beasiswa Sekolah Pascasarjana UGM tahun ajaran 2023/2024. Jika kamu ingin mengetahui informasi beasiswa lainnya, baik di dalam maupun luar negeri, kamu bisa mengakses blog KitaLulus di bagian Info Beasiswa.