Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah, Buka 11.648 Kuota, Simak Rinciannya Lengkap dengan Alur Pendaftaran

Redaksi KitaLulus
Redaksi KitaLulus merupakan content writer dan editor profesional yang mengelola konten artikel di KitaLulus.
formasi CPNS 2021 jawa tengah
Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah, Buka 11.648 Kuota, Simak Rinciannya Lengkap dengan Alur Pendaftaran

Kamu muda-mudi Jawa Tengah, masih ragu atau masih belum tahu kalau formasi CPNS 2021 Jawa Tengah itu ada banyak formasinya? Terbuka untuk lulusan D3 sampai profesi juga lho, cek yuk rinciannya!

Rincian Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah 

Di penerimaan CASN tahun ini, Pemerintahan Provinsi Jawa Tengah mendapatkan kuota CASN sebanyak 11.648 lowongan.

Dari kuota tersebut, formasi CPNS 2021 Jawa Tengah adalah 301 formasi CPNS, terdiri dari 291 formasi  tenaga teknis, dan 10 formasi tenaga kesehatan. Sementara, sisanya sebanyak 11.347 lowongan adalah untuk PPPK.

Berikut ini rincian formasi CPNS 2021 Jawa Tengah.

1. Ahli Pertama – Teknik Penyehatan Lingkungan

Terbuka untuk umum dan tidak bisa dilamar oleh disabilitas, ada 2 formasi dengan kualifikasi pendidikan S1/D4 Teknik Lingkungan, S1/D4 Teknik Sipil. Penempatan unit kerja formasi ini adalah Dinas Pu Bina Marga Dan Cipta Karya Provinsi Jawa Tengah | Bidang Sarana Prasarana Permukiman Dan Bangunan Gedung Dinas Pu Bina Marga Dan Cipta Karya Provinsi Jawa Tengah | Seksi Pengembangan Penyehatan Lingkungan Dinas Pu Bina Marga Dan Cipta Karya Provinsi Jawa Tengah.

2. Ahli Pertama – Penyuluh Perindustrian Dan Perdagangan

Tersedia 1 formasi umum, tidak untuk disabilitas. Kualifikasi pendidkan S1 Teknologi Industri, D4 Teknik Industri, S1 Teknik Industri.

Penempatan unit kerja formasi ini adalah Disperindag Provinsi Jawa Tengah | Balai Industri Produk Tekstil Dan Alas Kaki Disperindag Prov Jateng | Seksi Pengembangan Produk Alas Kaki Balai Industri Produk Tekstil Dan Alas Kaki Disperindag Prov Jateng.

3. Ahli Pertama – Sandiman

Terbuka untuk kamu yang punya kualifikasi pendidikan:

– S1 Teknik Informatika

– S1 Sistem Informasi

– S1 Ilmu Komputer

– S1 Matematika

– S1 Statistik

Formasi yang tersedia untuk posisi ini adalah 1 formasi umum, tidak untuk disabilitas.

Penempatan unit kerja formasi ini adalah Diskominfo Provinsi Jawa Tengah | Bidang Persandian Dan Keamanan Informasi Diskominfo Prov Jateng | Seksi Pengamanan Persandian Dan Informasi Diskominfo Prov Jateng.

4. Analis Berita

Terbuka untuk kamu yang punya kualifikasi pendidikan S1 Komunikasi dan S1 Sospol. Formasi yang tersedia untuk posisi ini adalah 1 formasi, tidak untuk disabilitas.

Penempatan unit kerja formasi ini adalah Diskominfo Provinsi Jawa Tengah | Bidang Informasi Dan Komunikasi Publik Diskominfo Prov Jateng | Seksi Opini Publik Diskominfo Prov Jateng.

5. Ahli Pertama – Penyuluh Sosial

Kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan S1 Kesejahteraan Sosial, D4 Pekerjaan Sosial, D4 Kesejahteraan Sosial. Formasi yang tersedia untuk posisi ini adalah 1 formasi, tidak untuk disabilitas. Penempatan unit kerja formasi ini adalah Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah | Panti Pelayanan Sosial Anak Suko Mulyo Tegal.

6. Analis Penataan Kawasan

Kebutuhan untuk posisi ini terbagi untuk formasi umum dan juga formasi khusus cumlaude.

Bagi formasi cumlaude terbuka 1 formasi  yang tidak bisa diisi disabilitas dengan kualifikasi pendidikan:

– S1 Kependudukan

– S1 Teknik Lingkungan

– S1 Perencanaan Wilayah Dan Kota

– S1 Ekonomi Pembangunan

Penempatan unit kerja formasi ini adalah Dispermades Dukcapil Provinsi Jawa Tengah | Bidang Pengembangan Dan Kerjasama Desa Dispermades Dukcapil Prov Jateng | Seksi Pengembangan Kawasan Pedesaan Dispermades Dukcapil Prov Jateng.

Lalu untuk formasi umum, tersedia 1 formasi yang tidak bisa diisi disabilitas. Kualifikasi pendidikan yang dicari adalah:

– S1 Kependudukan

– S1 Ekonomi Pembangunan

– S1 Perencanaan Wilayah Dan Kota

– S1 Teknik Lingkungan

Penempatan unit kerjanya adalah Dispermades Dukcapil Provinsi Jawa Tengah | Bidang Penataan Desa Dispermades Dukcapil Prov Jateng | Seksi Evaluasi Penataan Dan Perkembangan Desa Dispermades Dukcapil Prov Jateng.

7. Ahli Pertama – Mediator Hubungan Industrial

Kualifikasi pendidikan formasi ini adalah S1 Ilmu Hukum. Posisi ini hanya tersedia 1 formasi.

Penempatan unit kerja untuk posisi ini adalah Disnakertrans Provinsi Jawa Tengah | Balai Pelayanan Penyelesaian Perselisihan Tenaga Kerja, Disnakertrans Prov. Jateng | Seksi Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial, BP3tK Disnakertrans Prov. Jateng.

8. Analis Penanaman Modal

Kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan untuk posisi ini adalah S1 Manajemen Ekonomi. Hanya tersedia 1 formasi umum, tidak bisa diisi oleh disabilitas.  

Penempatan unit kerja untuk posisi ini adalah DPMPTSP Provinsi Jawa Tengah | Bidang Perencanaan Dan Pengembangan DPMPTSP Provinsi Jawa Tengah | Seksi Perencanaan Dpmptsp Provinsi Jawa Tengah.

9. Analis Pemberdayaan Masyarakat

Posisi ini membuka 3 formasi umum yang tidak bisa diisi disabilitas, Kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan adalah D4 Psikologi, D4 Sosiologi, S1 Psikologi, S1 Sosiolog.

Penempatan unit kerja untuk posisi ini adalah DISPERMADES DUKCAPIL Provinsi Jawa Tengah | Bidang Pemberdayaan Masyarakat DISPERMADES DUKCAPIL PROV JATENG | Seksi Pengembangan Partisipasi Masyarakat DISPERMADES DUKCAPIL Prov Jateng.

10. Pengelola Bahan Pustaka

Terbuka untuk kamu lulusan D3 Perpustakaan, D3 Ilmu Perpustakaan, D3 Administrasi Negara. Posisi ini hanya membuka 1 formasi umum dan tidak bisa diisi oleh disabilitas.

Penempatan unit kerja untuk posisi ini adalah Dinas Kearsipan Dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah | Bidang Pengelolaan Perpustakaan Dinas Arpus Prov Jateng | Seksi Akuisisi Dan Pengolahan Bahan Perpustakaan Dinas Arpus Prov.Jateng.

Cuma 10 saja formasinya? Oh tentu tidak, masih ada banyak formasi lainnya yang bisa kamu lihat lebih rinci di link berikut!

Kriteria Pelamar Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah

Ada tiga kriteria pelamar yang dibutuhkan oleh Pemprov Jawa Tengah dalam CPNS 2021, yaitu:

  1. Formasi umum, formasi kebutuhan yang diperuntukkan bagi pelamar umum yang tidak termasuk kriteria dalam penetapan kebutuhan khusus (lulusan terbaik/cumlaude dan penyandang disabilitas).
  2. Formasi khusus lulusan terbaik berpredikat dengan pujian (Cumlaude) adalah pelamar lulusan dengan predikat dengan pujian (Cumlaude) dari Perguruan Tinggi dalam negeri terakreditasi A dan Program Studi terakreditasi A pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah;
  3. Penyandang Disabilitas adalah pelamar yang menyandang disabilitas atau berkebutuhan khusus.

Persyaratan Pendaftaran Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah

Pemerintahan Provinsi Jawa Tengah membuka kesempatan selebar-lebarnya untuk bisa berpartisipasi mengikuti seleksi CPNS, dengan memenuhi persyaratan berikut ini:

Persyaratan Umum

1. Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada saat melamar;

2. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;

3. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;

4. Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;

5. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;

6. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar, dengan ketentuan yaitu :

     a. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,00 (skala 4,00) dan khusus bagi pelamar dengan persyaratan jabatan kualifikasi pendidikan Profesi wajib memiliki IPK minimal 3,00 pada masing-masing Ijazah Sarjana (S1) dan Ijazah Profesi;

     b. Pelamar lulusan perguruan tinggi dalam negeri memiliki ijazah dari perguruan tinggi dalam negeri dan/atau program studi yang terakreditasi pada Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi dan/atau Pusat Pendidikan Tenaga Kesehatan/Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah atau tanggal ditetapkan ijazah. Apabila tanggal kelulusan dalam masa jeda akreditasi maka menggunakan akreditasi yang berlaku sebelumnya; dan

     c. Pelamar lulusan perguruan tinggi luar negeri memiliki ijazah yang telah disetarakan oleh kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi.

7. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;

8. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau Negara lain yang ditetapkan oleh Pemerintah;

9. Pelamar hanya diperbolehkan mendaftar pada 1 (satu) kebutuhan/formasi jabatan pada 1(satu) Instansi Pemerintah; dan

10. Persyaratan lain sesuai kebutuhan Jabatan yang ditetapkan oleh Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK).

11. Pelamar yang melamar pada kebutuhan/formasi jenis jabatan tenaga kesehatan yang mensyaratkan Surat Tanda Registrasi (STR) wajib melampirkan STR (bukan internship) sesuai kebutuhan/formasi jabatan yang dilamar. Adapun STR yang dilampirkan harus dinyatakan masih berlaku pada saat melamar, yang dibuktikan dengan tanggal masa berlaku yang tertulis pada STR.

Persyaratan Khusus

1. Kebutuhan khusus lulusan terbaik berpredikat dengan pujian/cumlaude dari perguruan tinggi dalam atau luar negeri, dapat dilamar dengan persyaratan sebagai berikut:

    a. Dikhususkan bagi pelamar yang mempunyai jenjang pendidikan paling rendah Strata Satu (S1), tidak termasuk diploma empat (D4);

    b. Pelamar yang merupakan lulusan dari perguruan tinggi dalam negeri dengan predikat kelulusan dengan pujian/cumlaude dan berasal dari perguruan tinggi terakreditasi A/unggul dan program studi terakreditasi A/unggul pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah; dan

    c. Pelamar yang merupakan lulusan dari perguruan tinggi luar negeri, dapat melamar pada kebutuhan khusus putra/putri lulusan terbaik berpredikat dengan pujian/cumlaude, setelah memperoleh penyetaraan ijazah dan surat keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya setara dengan pujian/cumlaude dari kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan, dan teknologi.

2. Kebutuhan khusus bagi Penyandang Disabilitas dengan ketentuan, sebagai berikut:

    a. Kebutuhan khusus bagi Penyandang Disabilitas

         i. Dikhususkan bagi pelamar Penyandang Disabilitas yang telah ditentukan sebagaimana dalam Lampiran I Pengumuman ini;

         ii. Melampirkan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah/Puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat/tingkat kedisabilitasannya; dan

         iii. Menyampaikan/mengunggah video singkat dengan durasi 5 (lima) sampai dengan 10 (sepuluh) menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktifitas sesuai Jabatan yang akan dilamar, pelamar wajib mengunggah video melalui akun Google drive masing-masing, kemudian menyampaikan link video singkat kepada panitia melalui Google form.

         iv. Bagi pelamar Kebutuhan Khusus Penyandang Disabilitas berlaku nilai ambang batas sesuai dengan kebutuhan jabatan khusus penyandang disabilitas.

    b. Kebutuhan Jabatan pada kebutuhan umum yang dapat dilamar Penyandang Disabilitas:

         i. Bagi pelamar penyandang disabilitas dapat melamar jabatan pada kebutuhan umum yang telah ditentukan sebagaimana tertulis dalam kolom keterangan Lampiran I Pengumuman ini;

         ii. Pada saat melamar di SSCASN, pelamar wajib menyatakan bahwa yang bersangkutan merupakan penyandang disabilitas dibuktikan/melampirkan yaitu:

             – Surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah/Puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat/tingkat kedisabilitasannya; dan

             – Menyampaikan/mengunggah video singkat dengan durasi 5 (lima) sampai dengan 10 (sepuluh) menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktifitas sesuai Jabatan yang akan dilamar, pelamar wajib mengunggah video melalui akun Google drive masing-masing, kemudian menyampaikan link video singkat kepada panitia melalui Google form

     c. Bagi pelamar Kebutuhan Jabatan pada formasi umum yang dapat dilamar Penyandang Disabilitas berlaku Nilai Ambang Batas sesuai jenis formasi yang dilamar.

3. Apabila pelamar penyandang disabilitas baik yang melamar pada kebutuhan khusus disabilitas maupun yang melamar pada kebutuhan umum tidak melampirkan Surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah/Puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat/tingkat kedisabilitasannya serta video singkat dengan durasi 5 (lima) sampai dengan 10 (sepuluh) menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktifitas sesuai Jabatan yang akan dilamar, PPK akan menetapkan pelamar tidak memenuhi syarat atau dinyatakan tidak lulus seleksi administrasi.

Dokumen Persyaratan Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah

Berikut ini beberapa dokumen pendukung persyaratan yang perlu kamu unggah saat melakukan pendaftaran secara online. Pastikan kamu mempersiapkan semuanya!

1. Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli atau surat keterangan telah melakukan perekaman data kependudukan yang dikeluarkan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil;

2. Pas foto terbaru berwarna ukuran 4×6 tampak depan berlatar belakang merah, posisi portrait;

3. Swafoto/selfie sesuai dengan ketentuan dalam SSCASN;

4. Ijazah asli/pengganti ijazah asli (ijazah asli yang hilang/rusak). Khusus bagi pelamar kebutuhan jabatan yang mensyaratkan ijazah profesi, wajib melampirkan ijazah S1 dan ijazah profesi;

5. Transkrip Nilai Asli/pengganti Transkrip Nilai Asli (Transkrip Nilai Asli yang hilang/rusak). Khusus bagi pelamar kebutuhan jabatan yang mensyaratkan ijazah profesi, wajib melampirkan transkrip nilai S1 dan transkrip nilai profesi;

6. Apabila terjadi perubahan nomenklatur program studi, diwajibkan melampirkan surat keterangan dari Universitas/Perguruan Tinggi;

7. Surat lamaran ditujukan kepada Gubernur Jawa Tengah di Semarang, diketik menggunakan komputer, bermaterai Rp. 10.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam sebagaimana format yang terlampir di dalam pengumuman ini dan dapat diunduh di sini;

8. Asli/Copy Akreditasi PTN maupun PTS dan Program Studi yang telah terakreditasi oleh BAN-PT dan atau Pusdiknakes/ LAM-PTKes serta terdaftar dalam Forlap Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi sesuai dengan tahun kelulusan (bagi pelamar kebutuhan khusus lulusan terbaik/cumlaude, wajib melampirkan akreditasi Universitas dan Program Studi yang terakreditasi “A”);

9. Surat Tanda Registrasi yang masih berlaku pada saat pelamaran, yang dibuktikan dengan tanggal masa berlaku yang tertulis pada Surat Tanda Registrasi bagi pelamar kebutuhan jabatan tenaga kesehatan sebagai berikut:

     a. Ahli Pertama – Fisioterapis

     b. Ahli Pertama – Perawat

     c. Ahli Pertama – Perekam Medis

     d. Ahli Pertama – Psikolog Klinis

     e. Terampil – Teknisi Elektromed

10. Surat Keterangan Disabilitas dari Unit Kesehatan Pemerintah dan Surat Pernyataan Disabilitas bagi pelamar disabilitas (bagi pelamar formasi khusus disabilitas) dan Menyampaikan/mengunggah video singkat dengan durasi 5 (lima) sampai dengan 10 (sepuluh) menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktifitas sesuai Jabatan yang akan dilamar, pelamar wajib mengunggah video melalui akun Google drive masing-masing, kemudian menyampaikan link video singkat kepada panitia melalui Google form.

11. Dokumen lain-lain digabungkan dalam satu file surat pernyataan sesuai dengan persyaratan instansi:

     a. Surat pernyataan 7 poin instansi (format bisa dilihat di sini)

     b. Bagi Penyandang Disabilitas yang melamar pada kebutuhan formasi umum melampirkan Surat Keterangan Disabilitas dari Unit Kesehatan Pemerintah dan Surat Pernyataan Disabilitas bagi (pelamar disabilitas yang melamar pada kebutuhan formasi umum) dan Menyampaikan/mengunggah video singkat dengan durasi 5 (lima) sampai dengan 10 (sepuluh) menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktifitas sesuai Jabatan yang akan dilamar, pelamar wajib mengunggah video melalui akun Google drive masing-masing, kemudian menyampaikan link video singkat kepada panitia melalui Google form

     c. Bagi pelamar kebutuhan khusus lulusan terbaik/ cumlaude wajib melampirkan surat keterangan/sertifikat yang menyatakan lulus cumlaude apabila keterangan lulus cumlaude tidak tercantum pada ijazah/transkrip.

Dokumen persyaratan diunggah melalui website https://sscasn.bkn.go.id/ dengan format dan ukuran/ size sesuai dengan ketentuan.

Tata Cara Pendaftaran Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah

Pendaftaran masih dibuka hingga 26 Juli 2021, untuk kamu yang masih belum mendaftar, ayo sekarang kamu masih punya waktu!

Kamu bisa langsung masuk ke portal sscasn.bkn.go.id lalu terlebih dahulu kamu harus membuat akun SSCASN dengan menggunakan NIK KTP, nomor KK, dan data pribadi lainnya, serta swafoto sesuai dengan ketentuan BKN.

Tata cara lengkap pendaftaran bisa kamu lihat di sini, ya!

Formasi CPNS 2021 Jawa Tengah yang Sepi Peminat

Menurut data, masih terdapat beberapa formasi yang belum ada pelamarnya.

Berikut daftar formasi CPNS 2021 di Pemprov Jateng yang belum ada pelamarnya serta kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan:

  • Analis Cagar Budaya dan Koleksi Museum: S1 Budaya Antropologi
  • Analis Pengembangan Usaha Agroindustri: D4 Teknik Industri
  • Pengelola Bahan Pustaka: D3 Perpustakaan / D3 Ilmu Perpustakaan / D3 Administrasi Negara
  • Ahli Pertama – Perekam Medis: S1 Perekam dan Informasi Kesehatan / D4 Rekam Medik

Jika kamu punya kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan posisi tersebut, mungkin formasinya bisa kamu pertimbangkan.

Jangan lupa juga untuk sering latihan soal CPNS, agar persiapan menghadapi SKD semakin matang. Kamu bisa loh belajar latihan soal cukup dari handphone dengan install aplikasi KitaLulus. Di sana ada ribuan latihan soal lengkap dengan jawabannya, ada juga kelas online dengan metode pembelajaran interaktif yang dipandu tentor profesional. Download gratis sekarang!

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top