BUMN atau Badan Usaha Milik Negara adalah badan usaha yang seluruh maupun sebagian besar modalnya merupakan milik negara.
Sampai saat ini, perusahaan BUMN masih menjadi incaran para pencari kerja karena gaji pegawai BUMN masih tergolong tinggi jika dibandingkan dengan gaji pegawai swasta di Indonesia.
Selain itu, BUMN juga bergerak di berbagai sektor usaha. Mulai dari telekomunikasi, transportasi, infrastruktur, energi, hingga keuangan. Hal itu membuat posisi pekerjaan yang tersedia semakin banyak.
Lantas, berapa sih gaji pegawai BUMN? Jika kamu penasaran, simak artikel berikut yuk!
Kisaran Gaji Pegawai BUMN
Tidak ada sumber pasti yang mengatakan berapa gaji pegawai BUMN di Indonesia. Namun, sebagai gambaran berikut kisaran gaji karyawan BUMN yang dikutip dari laman Detikcom.
1. Pertamina
Pertamina merupakan perusahaan BUMN yang bergerak di bidang energi minyak bumi dan gas. Pertamina mempunyai berbagai posisi yang bisa diisi oleh pegawainya. Mulai dari staff sampai insinyur yang menyandang gelar spesialis.
Adapun kisaran gaji pegawai BUMN di Pertamina adalah mulai dari Rp5,67 juta. Gaji ini tentu masih sangat bervariatif tergantung posisi masing-masing pegawai.
Contoh, posisi site engineer mendapatkan gaji sekitar Rp30-33 juta per bulan. Sedangkan untuk posisi engineer saja mendapatkan gaji kisaran Rp19-21 juta.
Sementara itu, posisi manajer di Pertamina mendapatkan gaji Rp15-16 juta, di level staff kisaran Rp5-6 juta, dan gaji petugas SPBU adalah sekitar Rp1,9-5,1 juta.
2. Telkom Indonesia
Selanjutnya, Telkom Indonesia adalah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang telekomunikasi. Perusahaan ini menyediakan layanan komunikasi yang sebagian besar modalnya berasal dari negara.
Telkom memberikan gaji yang sangat bervariatif terhadap karyawannya. Adapun untuk karyawan yang baru masuk melalui jalur Management Trainee (MT) menerima gaji kisaran Rp7-8 juta.
Sedangkan level staff bisa menerima sekitar Rp8 juta. Adapun gaji pegawai Telkom untuk posisi yang lebih tinggi biasanya berkisar antara Rp39-43 juta per bulan.
Baca Juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2024 Segera Dibuka, Catat Tanggalnya
3. Kereta Api Indonesia (KAI)
KAI bergerak di sektor transportasi perkeretaapian. Gaji yang didapatkan oleh pegawai KAI tentu berbeda-beda tergantung posisi dan level senioritas di perusahaan tersebut.
Gaji pegawai KAI di level masinis adalah sekitar Rp13 juta per bulan, sedangkan gaji masinis KRL adalah sekitar Rp6-9 juta per bulan.
4. Perusahaan Listrik Negara (PLN)
PLN adalah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang energi listrik. PLN bertanggung jawab menyediakan tenaga listrik untuk berbagai kebutuhan masyarakat. Di perusahaan ini, posisi pekerjaan yang bisa diisi ada banyak mulai dari staf, manajer, hingga specialist engineer.
Gaji pegawai PLN di level engineer adalah sekitar Rp11-14 juta per bulan. Di level manajer sekitar Rp8,5-25 juta per bulan, sedangkan untuk supervisor berkisar antara Rp10-13 juta per bulan.
5. Perbankan
Bank yang berada di bawah naungan negara adalah Bank Mandiri, Bank BRI, dan Bank BNI. Ketiga bank tersebut memiliki posisi yang cukup banyak dan menggaji pegawainya berdasarkan posisi masing-masing. Gaji ketiga perbankan tersebut tidak berbeda jauh.
Posisi customer service bisa mendapatkan gaji kisaran Rp4,9-6 juta. Posisi manajer berkisar Rp12-24 per bulan. Sedangkan level junior manajer biasanya digaji sekitar Rp7-8 juta per bulan.
Baca Juga: 42 Contoh Soal TKD dan Core Values BUMN + Pembahasan
Perbandingan Gaji Pegawai BUMN dengan PNS
Selain menjadi pegawai BUMN, salah satu pekerjaan yang menjadi idaman masyarakat Indonesia adalah menjadi PNS atau pegawai negeri sipil. Ini karena selain gaji yang didapat cukup tinggi, mereka juga akan menerima uang pensiun.
Namun jika dihitung-hitung, gaji pegawai BUMN dan PNS memiliki perbedaan yang cukup jauh. Gaji pegawai BUMN masih unggul dibandingkan gaji PNS. Jika kamu penasaran berapa kisaran gaji PNS terbaru, berikut ini adalah daftarnya:
Golongan I
- Golongan I A: Rp1.685.700 – Rp2.522.600
- Golongan I B: Rp1.840.800 – Rp2.670.700
- Golongan I C: Rp1.918.700 – Rp2.783.700
- Golongan I D: Rp1.999.900 – Rp2.901.400
Golongan II
- Golongan II A: Rp2.184.000 – Rp3.643.400
- Golongan II B: Rp2.385.000 – Rp3.797.500
- Golongan II C: Rp2.485.900 – Rp3.958.200
- Golongan II D: Rp2.591.100 – Rp4.125.600
Golongan III
- Golongan III A: Rp2.785.700 – Rp4.575.200
- Golongan III B: Rp2.903.600 – Rp4.768.800
- Golongan III C: Rp3.026.400 – Rp4.970.500
- Golongan III D: Rp3.154.400 – Rp5.180.700
Golongan IV
- Golongan IV A: Rp3.287.800 – Rp5.399.900
- Golongan IV B: Rp3.426.900 – Rp5.628.300
- Golongan IV C: Rp3.571.900 – Rp5.866.400
- Golongan IV D: Rp3.723.000 – Rp6.114.500
- Golongan IV E: Rp3.880.400 – Rp6.373.200
Baca Juga: Gaji Masinis KAI dan KRL Beserta Tunjangannya, Fantastis!
Itulah kisaran gaji yang diterima oleh pegawai BUMN di berbagai posisi mulai dari level staf hingga manajer, serta perbandingannya dengan gaji PNS di Indonesia. Apakah kamu tertarik untuk melamar jadi pegawai BUMN? Jika iya, pantengin terus blog KitaLulus untuk mendapatkan tipsnya.
Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan info tentang lowongan pekerjaan dari berbagai perusahaan di Indonesia melalui aplikasi KitaLulus. Download aplikasinya di Play Store dan App Store sekarang juga!