Mei nanti, pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan dibuka. Tahukah kamu, pada seleksi PPPK Guru 2021, tes bakat skolastik ditiadakan, lho!
Apakah benar demikian? Nah, daripada Dik Lulus bertanya-tanya, simak pembahasannya, yuk!
Apa itu Tes Bakat Skolastik untuk Guru?
Pertama, mari kita bahas sedikit mengenai apa itu tes skolastik PPPK untuk Dik Lulus yang mungkin belum tahu.
Tes bakat skolastik P3K sendiri merupakan rangkaian tes untuk mengukur kemampuan secara kognitif. Dan juga memberikan gambaran kemampuan seseorang dalam beradaptasi di lingkungan baru.
Tes satu ini memiliki beberapa materi subtes, seperti:
1. Subtes verbal, terdiri dari sinonim, antonim, analogi dan wacana. Tes ini bertujuan untuk mengukur kemampuan dalam menggunakan logika verbal saat menghadapi terkait kata atau bahasa.
2. Subtes kuantitatif, terdiri dari deret angka, aritmatika, aljabar dan geometri. Gunanya tes ini adalah untuk mengukur kemampuan matematis dan logika yang berkaitan dengan angka.
3. Subtes penalaran, tes ini terdiri dari penalaran logis, diagram dan analitis. Tujuan dari tes ini adalah untuk mengetahui kemampuan untuk memilih dan mengorganisir informasi yang relevan untuk mengatasi masalah.
Ketiga tes ini berjumlah 50 butir soal.
Tes Bakat Skolastik P3K Ditiadakan
Banyak guru-guru honorer di luar sana yang panik karena simpang siur masalah tes bakat skolastik yang menjadi salah satu tes di seleksi PPPK tahun ini.
Nah, di sini Bang Lulus ingin memberi tahu bahwa khusus tes bakat skolastik P3K ditiadakan untuk seleksi PPPK tahun 2021. Informasi ini sudah sesuai dengan informasi terbaru dari Dirjen Guru dan Tenaga Pengajar (GTK) Kemendikbud.
Perlu kamu ketahui juga, dalam tes seleksi nantinya, kamu sebagai peserta tes hanya akan diberikan empat materi saja.
Keempat materi yang akan diujikan yaitu kompetensi bidang yang disesuaikan dengan mata pelajaran, sosio kultural dan pertanyaan wawancara yang harus kamu jawab secara tertulis.
Sehingga untuk tahun ini, soal-soal PPPK yang perlu dikerjakan peserta seleksi adalah:
- Kompetensi teknis: 80-100 soal
- Manajerial: 30 soal
- Sosio-kultural: 20 soal
- Wawancara: 10 soal
Berdasarkan informasi terbaru ini, total soal yang perlu dikerjakan di seleksi PPPK guru 2021 adalah 140-160 butir soal.
Tiga Kali Seleksi
Selain informasi terkait tidak adanya tes skolastik PPPK, informasi yang perlu kamu tahu juga adalah bahwa untuk proses seleksi PPPK guru, setiap peserta diberikan batas waktu mengikuti seleksi sebanyak tiga kali.
Sistem seleksi juga akan menggunakan sistem Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Seleksi pertama akan dimulai pada Agustus, tahap dua diadakan Oktober dan ketiga diadakan Desember.
Kemendikbud sendiri menyediakan seri pembelajaran materi calon guru ASN PPPK yang bisa kamu manfaatkan untuk berlatih. Rekrutmen guru PPPK di tahun ini adalah upaya untuk memenuhi kebutuhan satu juta guru di seluruh sekolah-sekolah negeri yang didapat dari Data Pokok Pendidikan atau Dapodik.
Tes seleksi PPPK di tahun ini akan sangat ketat dan berat. Untuk itu pastikan kamu mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya.Terus perbarui informasi seputar PPPK dan juga asah kemampuan dengan latihan try out secara gratis di aplikasi KitaLulus yang tersedia di Play Store. Semua soal dan video pembahasannya gratis lho. Yuk, langsung cobain aplikasinya!