Customer relation officer– Seperti namanya, customer relation officer adalah sosok penting yang berperan menjaga hubungan dengan klien atau konsumen. Cara untuk menjaga hubungan tersebut berupa komunikasi melalui email, telepon, hingga bertemu secara langsung.
Jika kamu tertarik dengan posisi ini, tetapi belum memahami dengan baik peran dan tugasnya secara keseluruhan, artikel ini akan membantu kamu. KitaLulus akan membahasnya dengan detail, mulai dari apa itu customer relation officer, tugas, job desk, hingga nominal gajinya.
Tunggu apalagi, yuk langsung disimak saja artikel ini hingga akhir!
BACA JUGA: Apa Itu Public Speaking? Ini Tujuan, Metode, & Tips Belajarnya
Apa Itu Customer Relation Officer?
Customer relation officer adalah seorang yang bertanggung jawab melakukan follow up kepada customer setelah mereka melakukan pembelian barang atau penggunaan jasa. Follow up tersebut bertujuan menjaga hubungan dengan customer sehingga memberikan kepuasan yang baik.
Customer relation officer berbeda dengan customer service. Customer service lebih berfokus kepada menghadapi komplain customer akan produk atau jasa. Sedangkan customer relation officer akan berfokus pada menjaga hubungan baik dengan customer sehingga menciptakan customer satisfaction dan customer loyal.
Tugas/Job Desk Customer Relation Officer
Setelah memahami apa itu customer relation officer, kali ini saatnya kamu memahami apa saja tugas atau job desk profesi satu ini. Selengkapnya tentang tugas customer relationship officer adalah sebagai berikut:
1. Menguasai Informasi Perusahaan dengan Lengkap
Seorang customer relation officer harus memiliki pengetahuan pada perusahaan dengan lengkap sebab berperan sebagai “juru bicara” perusahaan kepada customer. Jika customer bertanya tentang produk/jasa yang sedang ditawarkan, customer relation officer harus dapat menjelaskannya dengan baik.
2. Menjadi Penghubung Customer dengan Customer Service dan/atau Sales
Tugas customer relation officer tidak sebatas melayani konsumen saja lho!
Selain itu, customer relationship officer atau CRO juga harus bisa bekerjasama dengan customer service dan sales. Kedua tim ini tentu saja masih berkaitan dengan customer. Nantinya, customer relation officer akan menjadi penghubung antara customer dan dua tim ini jika terdapat komplain.
3. Melakukan Uji Coba Transaksi Produk/Jasa
Seorang customer relation officer harus mengetahui bagaimana produk bisa dibeli oleh customer. Dengan demikian, ia bisa memahami customer experience sehingga bisa melakukan follow up kepada customer dengan lancar.
4. Melakukan Follow Up untuk Perbaikan pada Produk/Jasa yang Dikomplain
Saat customer relation officer mendapatkan respons tidak baik ketika melakukan follow up kepada customer, ia harus mencatat semua yang dikeluhkan. Catatan tersebut nantinya bisa digunakan untuk dilaporkan kepada tim terkait untuk memperbaiki layanan.
5. Melakukan Follow Up Customer Pasif
Ada dua jenis customer, yaitu pasif dan aktif. Customer aktif akan mula untuk menjaga hubungan sehingga bisa dengan cepat untuk dijadikan customer loyal. Namun, berbeda dengan customer pasif. Nah, salah satu tugas customer relation officer terpenting adalah melakukan follow up para customer yang pasif ini, supaya jadi lebih aktif.
BACA JUGA: Info Karir dan Lowongan Kerja Shopee 2022, Cek Posisi yang Dibuka dan Syaratnya
Manfaat Customer Relation Officer untuk Perusahaan
Seorang customer relation officer dengan kinerja yang baik akan memberikan manfaat kepada reputasi perusahaan. Berikut lengkapnya manfaat customer relationship officer:
1. Meningkatkan Customer Loyalty
Manfaat pertama adanya customer relationship officer adalah konsumen/calon konsumen akan semakin loyal. Selain didukung produk bagus, pelayanan yang baik juga akan membuat konsumen betah menjadi pelanggan.
2. Menghadirkan Customer Retention
Pengulangan pembelian suatu produk akan terjadi jika customer merasa puas dengan pelayanan yang ada. Ketika seorang customer memutuskan untuk melakukan pembelian lagi di suatu hari dan mendapatkan pengalaman yang sama baiknya, mereka akan bisa menjadi menjadi customer loyal nantinya.
3. Meningkatkan Customer Satisfaction
Kepuasan seorang customer harus dijaga dalam pengalamannya membeli atau menggunakan suatu produk. Jika hal tersebut terjadi, customer bisa menjadi pihak yang melakukan promosi gratis kepada orang lain sehingga menarik customer baru.
Skill yang Harus Dikuasai Customer Relation Officer
Sebagai seseorang yang bertugas untuk menjaga hubungan baik dengan customer, seorang customer relation officer tentu saja harus memiliki kemampuan tertentu. Kemampuan utama tentu saja adalah berkomunikasi dengan baik. Lebih lengkapnya, berikut adalah kemampuan yang harus dikuasai customer relation officer:
- Memiliki kemampuan bernegosiasi yang baik
- Kemampuan problem solving yang baik
- Mahir mengoperasikan komputer
- Detail oriented
- Bersikap ramah dan ampu menjaga emosi dengan baik
BACA JUGA: Mau Jadi Product Manager? Ini Tugas, Skill, Gaji, dan Jenjang Karirnya
Tips Membangun Customer Relationship
Buat kamu yang tertarik menjadi customer relationship officer, ada beberapa tips membangun hubungan baik dengan konsumen yang bisa kamu lakukan nih, diantaranya:
1. Menghubungi Customer secara Reguler
Tetaplah menjaga hubungan baik dengan customer dengan menjaga komunikasi. Namun, jangan terlalu sering menghubungi customer karena hal tersebut bisa mengganggu mereka. Lakukan komunikasi dengan rentang waktu tak terlalu sering, tetapi secara reguler dilakukan sebagai bukti kamu masih mengingat mereka dengan baik.
2. Segera Meminta Feedback kepada Customer Setelah Transaksi
Setelah customer melakukan transaksi produk, segera meminta penilaian. Dengan demikian, customer akan langsung mengungkapkan apa yang mereka rasakan dalam pelayanan yang mereka dapatkan. Jika ternyata pengalaman pelayanan kurang menyenangkan, hal tersebut bisa langsung disampaikan ke tim terkait.
3. Menghadapi Keluhan dengan Sabar dan Cepat Memberikan Respons
Ungkapan customer adalah raja memang kurang tepat di zaman sekarang. Namun, customer relation officer memang memiliki tanggung jawab untuk menghadapi keluhan customer. Bersikap sabar jika ada keluhan tidak menyenangkan adalah kunci utama. Lalu lakukan perbaikan dengan cepat sehingga customer merasa dipedulikan.
4. Memberikan Hadiah untuk Customer Loyal
Untuk customer loyal tentu saja sangat berarti bagi perusahaan. Maka dari itu, hadiah kecil bisa kamu berikan kepada mereka sebagai rasa terima kasih. Hal tersebut akan memberikan kesan yang baik sehingga customer merasa diperhatikan.
Jenjang Karir dan Gaji Customer Relation Officer
Seorang customer relation officer pemula bisa mendapatkan gaji minimal Rp3.000.000. Namun, besaran tersebut tergantung dari perusahaannya.
Jika sudah memiliki pengalaman, kamu bisa mendapatkan promosi sebagai customer relation manager dengan rentang gaji Rp7.000.000 – Rp15.000.000 per bulannya.
BACA JUGA: Info Magang Bakti BCA 2022, Syarat, Tahapan, dan Cara Daftar
Itulah berbagai informasi tentang customer relation officer yang bisa kamu jadikan referensi untuk lebih mengenal peran ini. Nah, jika kamu sedang mencari lowongan kerja customer relation officer, kamu bisa nih melamarnya melalui KitaLulus.
Aplikasi KitaLulus bisa kamu download melalui Playstore. Lakukan registrasi hanya dengan masuk ke akun Google kamu sehingga tidak perlu ribet deh. Nantinya kamu dapat melakukan filter lowongan kerja dengan mencarinya berdasarkan nama posisi, nama perusahaan, atau lokasi yang kamu inginkan.
Di KitaLulus juga memberikan fasilitas berupa soal-soal psikotes loh. Variasi soal psikotes yang disediakan akan membantu kamu sebagai bekal seleksi masuk kerja ya.
Yuk, segera instal aplikasi KitaLulus di smartphone kamu. Dengan KitaLulus, kamu akan #LebihMudah dalam melamar pekerjaan.