Bagi seorang arsitek atau calon arsitek, memiliki laptop yang mendukung tentu merupakan suatu hal yang penting. Apalagi laptop untuk arsitek biasanya membutuhkan spesifikasi yang lebih tinggi dibanding laptop untuk kerja biasa.
Jika kamu butuh referensi, simak artikel berikut karena KitaLulus akan memberikan rekomendasi laptop untuk arsitek terbaik yang anti nge-hang.
Spesifikasi Laptop untuk Arsitek
Untuk tahu laptop dari brand apa yang harus kamu pilih untuk bisa menunjang pekerjaan kamu sebagai arsitek, kamu harus tahu terlebih dahulu nih spesifikasi yang dibutuhkan.
Pertama tentu saja laptop tersebut harus bisa menjalankan aplikasi AutoCAD. Kemudian untuk spesifikasi teknis lainnya, kamu bisa menyimak informasi berikut.
Sebagai informasi, spesifikasi ini bisa disesuaikan dengan aplikasi yang harus kamu gunakan, seperti AutoCAD, 3Ds Max, Sketchup, ataupun Photoshop jika kamu membutuhkan untuk desain grafis.
- Memiliki operation system minimal Windows 7 SP1, 8.1, ataupun 10 dengan desktop OS
- Memiliki tipe CPU dengan 1 GHz dengan kecepatan prosesor minimal 32-bit
- Memiliki memori minimal 2GB untuk 32-bit atau 4GB untuk 64-bit
- Resolusi layar minimal 1360×768 atau 1600×1050 dengan true color
- RAM minimal 4GB, tetapi lebih direkomendasikan 8GB supaya aplikasi lebih ringan ketika dijalankan
Pertimbangan pemilihan laptop juga bisa disesuaikan dengan budget yang kamu miliki ya. Sebab, harga laptop untuk arsitek memang cenderung lebih mahal karena speknya lebih tinggi dibanding laptop pekerja kantoran lainnya yang memang dibutuhkan untuk mengetik saja.
Baca Juga: 22 Rekomendasi Laptop untuk Desain Grafis 2023, Spek Mantap!
Rekomendasi Laptop untuk Arsitek Terbaik
Nah, berikut 10 rekomendasi laptop untuk arsitek atau mahasiswa jurusan arsitektur.
1. Acer ConceptD 7 Ezel CC715-72G
Tahukah kamu bahwa harga Acer ConceptD 7 Ezel CC715-72G bisa mencapai Rp70 juta untuk produk barunya? Tidak heran karena spesifikasinya memang sangat bagus dan cocok digunakan untuk kamu yang gemar membuat desain, utamanya desain-desain 3D arsitektur.
Kecanggihan lain dari Acer ConceptD 7 Ezel CC715-72G adalah desainnya sangat fleksibel sehingga bisa digunakan sebagai tablet.
Lebar layar: 15.6″
Resolusi: 3840 x 2160
Prosesor: Intel® Core™ i7 i7-11800H 2.30 GHz Octa-core (8 Core™)
Graphic Card: NVIDIA® GeForce® RTX™ 3080 8 GB GDDR6
RAM: 32 GB
Storage: 1TB
Harga: Rp67.499.000–Rp74.999.000
2. ASUS ROG Zephyrus Duo 16 GX650PY
ASUS adalah jagonya jika sudah berurusan dengan laptop spesifikasi tinggi sehingga untuk urusan pengoperasian aplikasi berat, tentu saja ASUS punya banyak rekomendasi. Salah satunya adalah ASUS ROG Zephyrus Duo 16 GX650PY.
ASUS ROG Zephyrus Duo 16 GX650PY adalah laptop unik karena memiliki 2 layar yang bisa membantu kamu mempermudah pekerjaan. Layar kedua terletak di atas keyboard yang bisa digunakan untuk split tampilan dari layar utama. Bagi pekerja kreatif, terutama arsitek, laptop ini tidak akan mengecewakan deh.
Lebar layar: 16”
Resolusi: 2560 x 1600
Prosesor: AMD Ryzen 9 7945HX Mobile Processor
Graphic Card: NVIDIA GeForce RTX 4090, 16 GB GDDR6
RAM: 32GB
Storage: 2TB
Harga: Rp27.121.000–Rp71.079.000
3. Apple MacBook Pro 16 M2 Pro (2023)
Kata siapa menggunakan MacBook hanya untuk gaya-gayaan saja? Padahal, Apple MacBook Pro 16 M2 Pro keluaran 2023 ini memang memiliki spek yang cocok digunakan oleh arsitek. Baterai bisa tahan hingga 15 jam karena chipset-nya berupa silikon yang membuatnya tidak boros.
Untuk menjalankan AutoCAD tentu saja bisa sangat optimal karena resolusi sesuai dan layar yang sudah support liquid retina XDR sehingga akurasi warnanya sangat baik.
Jika kamu punya banyak dana untuk membeli perangkat desain, MacBook satu ini cocok digunakan sebagai laptop untuk mahasiswa arsitektur hingga arsitek profesional.
Lebar layar: 16,2”
Resolusi: 3456 x 2234
Prosesor: Apple M2 Pro, 12 core CPU (8 Pcore + 4 Ecore), 16 core neural engine
Graphic Card: Apple GPU 19 core
RAM: 16 GB
Storage: 1TB
Harga: Rp26.035.000–Rp65.339.010
4. ASUS ProArt Studiobook Pro 16 OLED W7600
ASUS ProArt Studiobook Pro 16 OLED W7600 adalah laptop sakti yang dibutuhkan oleh arsitek. Memiliki spesifikasi yang dapat men-support berbagai aplikasi desain, mulai dari photoshop hingga autocad.
Resolusi layar yang sudah HD 4K dengan memori internal hingga 4 TB tentu saja akan sangat membuat pekerjaan semakin ringan karena dipastikan laptop jarang nge-hang.
Namun, ada harga ada kualitas. Harga paling murah untuk laptop ini minimal Rp11 juta dan itupun kondisinya sudah tangan kedua alias second. Untuk harga laptop baru dari ASUS jenis ini minimal di angka Rp41 juta.
Lebar layar: 16.0”
Resolusi: 4K (3840 x 2400)
Prosesor: Intel Xeon W-11955M, 8 core 16 thread, up to 5 GHz
Graphic Card: NVIDIA RTX A5000 16GB GDDR6
RAM: 64GB
Storage: 4TB
Harga: Rp10.899.000–Rp41.299.000
5. HP Victus 16-d1095TX
HP Victus 16-d1095TX memiliki performa yang tinggi karena didukung dengan konfigurasi RAID 0 pada setiap SSD-nya. Dengan begitu, penyimpanan menjadi begitu lega dan nyaman ketika digunakan untuk mengoperasikan aplikasi-aplikasi berat.
Lebar layar: 16,1”
Resolusi: FHD (1920 x 1080)
Prosesor: Intel Core i7-12700H; 6 Pcore, 8 ECore; 20 thread, up to 4.7 GHz
Graphic Card: NVIDIA® GeForce RTX™ 3060 Laptop GPU (6 GB GDDR6 dedicated)
RAM: 16GB
Storage: 512GB
Harga: Rp17.349.000–Rp20.999.000
Baca Juga: 15 Rekomendasi Laptop untuk Programmer Terbaik yang Canggih
6. MSI Raider GE78HX
MSI Raider GE78HX memiliki layar yang lebar, yaitu 17 inchi. Layarnya bahkan menggunakan teknologi true color sehingga bisa menampilkan color grading yang sesuai kenyataan. Ini tentu saja akan mempermudah pekerjaan arsitek yang gemar membuat desain untuk klien.
MSI Raider GE78HX bahkan memenangkan CES Innovation Award 2023 sehingga spesifikasi perangkatnya tidak perlu diragukan lagi.
Lebar layar: 17”
Resolusi: 2560×1600
Prosesor: Intel Core i9 13950HX, 24 core
Graphic Card: NVIDIA GeForce RTX 4080 Laptop GPU 12GB GDDR6
RAM: 64GB
Storage: 2TB
Harga: Rp49.999.000–Rp55.221.505
7. Apple MacBook Pro 14-inch M2 Pro (2023)
Bingung ingin membeli laptop jenis apa yang bisa support aplikasi-aplikasi berat untuk keperluan kerja kamu sebagai arsitek? Rekomendasi laptop satu ini datang dari Apple, yaitu dari jenis Apple MacBook Pro 14-inch M2 Pro keluaran 2023.
Layarnya mungkin hanya 14-an inchi, tetapi desain perangkatnya yang minimalis dan enteng akan membuat kamu lebih mudah dalam pengoperasian dan fleksibel untuk dibawa ke mana-mana.
Apple MacBook Pro 14-inch M2 Pro dibekali dengan kipas yang akan membuat kinerja mesin lebih ringan jika digunakan untuk mengoperasikan aplikasi berat.
Lebar layar: 14,2”
Resolusi: 3024 x 1964
Prosesor: Apple M2 Pro, 12 core CPU (8 Pcore + 4 Ecore), 16 core neural engine
Graphic Card: Apple GPU 19 core
RAM: 16GB
Storage: 1TB
Harga: Rp29.601.000–Rp88.109.008
8. Dell XPS 15 9530 i9-13900H
Rekomendasi laptop untuk arsitek berikutnya adalah Dell XPS 15 9530 i9-13900H. Memiliki bobot 1,86 kg, Dell tipe ini memiliki performa kencang dan cocok digunakan untuk arsitek profesional.
Dell XPS 15 9530 i9-13900H sudah support Windows 11 dan bisa di-upgrade. Laptop ini juga memiliki sensor fingerprint sehingga privasi kamu sangat terjaga.
Lebar layar: 15.6”
Resolusi: 3.5K (3456×2160)
Prosesor: Intel Core i9-13900H, 14 core, up to 5,4 GHz
Graphic Card: NVIDIA GeForce RTX 4060 with 8GB GDDR6
RAM: 32GB
Storage: 1TB
Harga: Rp21.399.000–Rp63.300.000
9. HP ZBook Firefly G9
HP ZBook Firefly G9 menjadi rekomendasi laptop untuk mahasiswa arsitektur yang ringan karena beratnya hanya 1,47 kg saja. Dengan begitu, kamu bisa membawanya ke mana-mana dengan mudah.
Jika kamu merasa RAM laptop ini kurang, kamu bisa melakukan upgrade karena HP ZBook Firefly G9 memiliki 2 slot port memori. Untuk sekarang, harga laptop ini sudah di bawah Rp30 juta.
Lebar layar: 14”
Resolusi: 1920 x 1200
Prosesor: Intel Core i7 1255U, 10 core (2 Pcore + 8 Ecore), 12 thread, up to 4,7 GHz
Graphic Card: NVIDIA Quadro T550, 4 GB GDDR6
RAM: 16 GB
Storage: 512 GB
Harga: Rp26.125.225–Rp28.999.000
10. Dell XPS 17 9720 RTX3060
Satu lagi produk Dell yang bisa digunakan sebagai perangkat pendukung kerja arsitek. Tipe Dell XPS 17 9720 RTX3060 ini memiliki layar yang lebar hingga 17 inchi. Warna yang terpancar begitu tajam karena kecerahan layarnya bisa mencapai 500 nit dengan anti-glare, lho.
Lebar layar: 17”
Resolusi: UHD+ (3840 x 2400)
Prosesor: 12th Gen Intel Core i9-12900HK (24MB Cache, up to 5.0GHz, 14 cores)
Graphic Card: NVIDIA® GeForce® RTX3050 4GB GDDR6
RAM: 16GB
Storage: 1TB
Harga: Rp23.299.000–Rp62.625.000
Baca Juga: 21 Laptop Editing Video Terbaik untuk Kerja di 2023
Itulah 10 rekomendasi laptop untuk arsitek yang bisa kamu jadikan referensi. Sesuaikan dengan budget kamu, ya.
Simak artikel lainnya seputar kerja hanya di blog KitaLulus. Kamu juga bisa mencari lowongan kerja sampingan sehingga menambah penghasilan setiap bulannya. Cek loker apa saja yang bisa kamu lamar dengan menginstal aplikasi KitaLulus di Play Store atau App Store.