Berkolaborasi menjadi aspek yang penting dalam karir seseorang di zaman sekarang. Selain untuk menunjang keberhasilan pekerjaan, kolaborasi juga bagus untuk meluaskan relasi. Namun, kolaborasi tidak akan berjalan dengan lancar jika kamu tidak memiliki interpersonal skill yang baik.
Apa itu interpersonal skill? Apakah kemampuan ini sama artinya dengan skill menjadi ekstrovert? Berarti, introvert nggak akan bisa dong?
Tenang, jawabannya nggak sesimpel itu. Simak selengkapnya tentang pengertian, manfaat, macam-macam interpersonal skill paling bermanfaat di dunia kerja, dan cara meningkatkannya berikut.
Apa Itu Interpersonal Skill?
Interpersonal skill adalah suatu kemampuan untuk dapat beradaptasi dengan baik di sebuah lingkungan baru melalui komunikasi dan interaksi kepada orang lain. Dengan kemampuan interpersonal yang baik, seseorang bisa berhubungan dan mencapai kesepakatan dengan orang lain tanpa banyak konflik.
Ngomong-ngomong, kemampuan ini tidak dipengaruhi ekstroversi-introversi, lho!
Banyak orang mengira, seseorang yang ekstrovert otomatis lebih baik kemampuan interpersonal–nya. Padahal, interpersonal skill tidak membicarakan tentang seberapa sukanya seseorang berbicara, tapi seberapa dewasa seseorang dalam berkomunikasi.
Jadi, meskipun kamu introvert, harus tetap getol belajar interpersonal skill ya! Soalnya, ini merupakan salah satu kemampuan paling dibutuhkan di dunia kerja. Tanpa kemampuan berkomunikasi dan menjalin hubungan yang baik, kamu akan kesulitan berkolaborasi dengan tim/teman kerjamu.
Baca juga: 30 Contoh Keahlian dalam CV yang Menarik Perhatian HRD
Manfaat Penerapan Interpersonal Skill
Manfaat dari kemampuan ini tidak perlu diragukan lagi. Dengan didukung kemampuan dan pengetahuan dalam bidang pekerjaan, kemampuan interpersonal dapat menunjang karier kamu, lho! Berikut beberapa manfaatnya:
- Dapat menghargai orang lain dengan baik
- Mudah berkolaborasi dengan tim lain
- Berkomunikasi dengan lancar
- Memudahkan untuk menjaga hubungan dengan klien atau customer
- Memudahkan untuk menyampaikan ide
- Dapat melakukan negosiasi apa pun dengan baik
- Dapat beradaptasi dengan lingkungan baru secara mudah
Baca juga: 7 Jenis Gaya Komunikasi yang Wajib Kamu Ketahui, Penting untuk Karir!
Contoh Interpersonal Skill
Berikut 11 contoh interpersonal skill yang harus kamu miliki untuk dapat mengembangkan karier dengan baik.
1. Komunikasi Efektif
Komunikasi tidak hanya sekadar berbicara atau mengobrol dengan orang lain loh. Banyak aspek yang diperhatikan dalam komunikasi yang efektif, mulai dari penempatan intonasi sesuai keadaan hingga gestur tubuh.
Komunikasi juga tidak hanya tentang diri kamu, tetapi juga harus memperhatikan lawan bicara. Dengan demikian, komunikasi yang terjadi adalah dua arah sehingga saling menghargai perasaan masing-masing.
2. Deep Listening
Kemampuan ini masih menjadi bagian dari komunikasi yang mana akan membantu kamu untuk memperhatikan lawan bicara dengan baik.
Deep listening juga akan membantu kamu dalam mendapatkan informasi akurat sehingga respons yang kamu berikan sesuai dengan apa yang dibicarakan lawan bicara.
3. Leadership
Di zaman sekarang, siapa pun bisa memimpin siapa pun. Jadi, kemampuan leadership harus kamu kuasai dengan baik. Leadership sangat dibutuhkan untuk bisa membuat kamu menempatkan diri di dalam tim.
4. Problem Solving
Permasalahan akan selalu ada dalam keseharian. Jika kamu berprofesi sebagai customer service, kemampuan problem solving harus dimiliki supaya customer memiliki kepercayaan yang lebih kepada perusahaan dan mendapatkan customer experience yang baik. Dengan begitu, reputasi kamu hingga perusahaan akan tinggi di mata customer.
5. Tegas
Menghargai rekan kerja bukan berarti kamu harus menuruti apa yang mereka inginkan. Kamu juga harus memiliki kepercayaan diri untuk memberikan tanggapan. Sifat tegas kamu harus tingkatkan sehingga alur bekerja menjadi lebih terarah dan mendapatkan hasil yang diinginkan.
6. Manajemen Emosi
Emosi seringkali menjadi masalah baru dalam sebuah pekerjaan. Jadi kamu harus memiliki manajemen emosi yang baik. Dengan kemampuan ini, kamu bisa mengontrol hal-hal yang tidak perlu terjadi.
7. Manajemen Konflik
Meskipun kamu bukan seorang ketua tim atau ketua divisi, manajemen konflik juga diperlukan loh. Kamu harus mengetahui kapan harus menguasai keadaaan untuk merespons sebuah konflik sehingga tidak terkesan berat sebelah terhadap seseorang.
8. Negosiasi
Bernegosiasi menjadi keadaan yang menentukan kesuksesan strategi marketing dan penjualan. Tidak hanya kepada customer atau klien kok, negosiasi juga terkadang terjadi antar anggota tim untuk menentukan ide atau tanggapan siapa yang lebih berpengaruh dalam menyelesaikan pekerjaan.
9. Kolaborasi
Di zaman yang serba canggih, di mana ruang dan waktu tidak perlu dijadikan alasan untuk berkembang, kolaborasi adalah hal yang selalu dilakukan. Nah, interpersonal skill ini akan sangat membantu kamu dalam proses kolaborasi.
10. Etika Kerja
Etika kerja mencakup ketepatan waktu, berkomunikasi dengan sopan kepada semua orang, hingga mengikuti aturan yang ditetapkan perusahaan. Etika ini tidak hanya baik untuk reputasi kamu di hadapan rekan kerja, tetapi juga untuk diri sendiri sehingga lebih rajin dan disiplin.
11. Toleransi
Bersikaplah sebagaimana kamu ingin dihargai oleh orang lain. Jadi, menghargai orang lain, baik sesama rekan kerja, klien, ataupun customer itu suatu kemampuan interpersonal yang wajib dimiliki ya.
Baca juga: Mau Sukses di Usia Muda? Terapkan Growth Mindset Yuk! Ini 7 Caranya
Cara Meningkatkan Interpersonal Skill
Apakah kamu sudah memiliki salah satu atau bahkan semua kemampuan interpersonal di atas? Jika iya, kamu akan dengan mudah berkomunikasi dengan orang lain sehingga akan memudahkanmu jika akan bekerja sama loh.
Jika belum terbiasa, tenang saja, kamu bisa kok meningkatkannya. Aplikasikan cara-cara di bawah ini yuk mulai sekarang!
1. Tingkatkan Rasa Percaya Diri
Cara meningkatkan rasa percaya diri tentu saja dengan terbiasa untuk menjadi pusat perhatian dengan cara positif. Misalnya, saat kamu akan memulai presentasi dengan klien, tetapi kamu belum memahami materinya, kamu bisa mencari solusi dengan belajar materi tersebut lebih mendalam.
2. Terbuka Atas Kritik dan Saran
Egois dan merasa diri sendiri selalu benar adalah sikap yang tidak diperkenankan jika kamu ingin meningkatkan interpersonal skill. Kamu harus terbiasa dengan kritik dan saran yang diberikan orang lain. Coba renungkan dan lakukan throwback apakah sikap kamu memang kurang berkenan di hati orang lain.
3. Tidak Berhenti Belajar
Belajar tidak hanya dari sekolah, tetapi juga lingkungan. Jika ingin belajar hal-hal akademis, kamu bisa memulai dengan rajin membaca. Sekarang bahkan banyak sumber untuk belajar, mulai dari jurnal, artikel, hingga podcast.
4. Bertanya jika Tidak Mengerti
Jika tidak memahami arahan, bertanyalah. Jika kamu hanya mengangguk saat diberi tugas padahal belum memahami aturannya, orang yang memberi arahan akan menganggap kamu paham dan bisa mengerjakan hal tersebut. Dengan begitu, kamu tidak akan berkolaborasi dengan baik.
5. Tempatkan Diri di Posisi Orang Lain
Poin kelima adalah dengan belajar menempatkan diri di posisi orang lain, atau singkatnya disebut kemampuan berempati.
Dengan adanya empati, kamu tidak akan dengan mudah memaksakan pendapat ke orang lain. Soalnya, sebelum berpendapat kamu akan menempatkan diri menjadi orang yang mendengar pendapatmu.
6. Mencari Mentor
Mentor akan berguna untuk kamu dalam proses belajar yang lebih mendalam. Selain itu, selama proses belajar, mentor akan membantu kamu dalam menemukan strategi mengasah kemampuan interpersonal, tentunya disesuaikan dengan karaktermu masing-masing.
7. Mengamati Sekitar dengan Baik
Cara meningkatkan interpersonal skill yang ketujuh adalah dengan belajar mengamati, menyimak, dan memahami fenomena sekitar. Saat memahami bagaimana keadaan sekitar, kamu bisa mengetahui bagaimana cara bersikap.
Baca juga: Kemampuan Intrapersonal: Arti, Contoh, dan Cara Meningkatkan
Interpersonal skill sering menjadi salah satu syarat yang dicari perusahaan ketika mencari kandidat di posisi apa pun. Kemampuan ini menjadi salah satu soft skill yang paling dicari di masa sekarang hingga masa depan.
Jika kamu sekarang sedang menjadi jobseeker, memiliki kemampuan interpersonal akan sangat berguna. Kenapa? Karena nantinya kamu akan dengan mudah beradaptasi dengan seluruh tahap seleksi kerja, mulai dari disiplin saat submit berkas hingga memahami dengan baik pertanyaan-pertanyaan yang diajukan interviewer saat wawancara.
Nah, jika saat ini kamu sedang mencari pekerjaan sesuai bidang yang kamu inginkan, kamu bisa nih instal aplikasi KitaLulus melalui Playstore. Aplikasi KitaLulus memiliki lebih dari 20.000 lowongan kerja dari perusahaan terpercaya di seluruh Indonesia loh. Jadi, dengan KitaLulus, kamu tidak akan terkena jebakan dari perusahaan bodong.
Yuk, pakai aplikasi KitaLulus untuk mempermudah proses mendapatkan pekerjaan impian. Dengan KitaLulus, kamu akan #LebihMudah dalam melamar kerja!