Tips memilih asuransi kesehatan— Asuransi adalah salah satu perlindungan terpenting untuk menghadapi berbagai risiko. Sayangnya, tidak semua orang aware pentingnya memiliki asuransi kesehatan. Apakah kamu salah satunya? Jika ya, simak cara tips memilih asuransi kesehatan dalam artikel ini ya!
Umumnya, setiap karyawan (mungkin juga kamu) merasa daftar BPJS Kesehatan saja cukup. Padahal, ada berbagai produk asuransi lain yang penting untuk dimiliki, lho! Ingin tahu bagaimana strategi terbaik memilih asuransi kesehatan yang pas buatmu dan keluarga? Scroll ke bawah untuk infonya.
BACA JUGA: Bisa Online, Ini Dia 3 Cara Mengaktifkan BPJS Kesehatan dari Perusahaan ke Mandiri
Apa itu Asuransi Kesehatan?
Asuransi kesehatan adalah asuransi yang memberikan jaminan kepada yang tertanggung atau nasabahnya untuk mengganti setiap biaya pengobatan, meliputi biaya perawatan rumah sakit, biaya pembedahan, dan biaya obat-obatan. Di Indonesia, ada dua jenis asuransi kesehatan untuk karyawan, yaitu asuransi swasta dan pemerintah (BPJS dan BPJS TK).
Setiap asuransi kesehatan memiliki harga premi masing-masing. Ada yang memberikan biaya premi bulanan murah, dan ada juga yang mahal. Namun semua itu tergantung kepada kita sebagai nasabah ingin memilih yang mana sesuai dengan kebutuhan dan kondisi finansial.
Hanya saja, sistem kerja asuransi kesehatan adalah siapa yang bisa membayar lebih besar, maka akan mendapatkan keuntungan dan manfaat yang lebih besar juga. Hal ini juga berlaku sebaliknya.
Layanan dari asuransi kesehatan meliputi rawat inap, rawat jalan, melahirkan, kacamata, gigi, hingga general check up.
Akan tetapi, asuransi kesehatan tidak selamanya menanggung jenis penyakit yang dialami oleh nasabahnya. Hal ini tergantung pada kebijakan dari polis asuransi kesehatan masing-masing.
Nah, sebaiknya kamu juga mengalokasikan gajimu untuk mendaftarkan diri di asuransi kesehatan swasta. Hal ini diperlukan jika sewaktu-waktu kamu membutuhkannya dalam keadaan darurat dan mendesak.
Tips Memilih Asuransi Kesehatan untuk Karyawan
Memilih asuransi kesehatan tidak bisa sembarangan. Jika kamu salah pilih, bisa-bisa malah merugikan kamu secara finansial. Maka dari itu, ada beberapa tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan yang bisa kamu coba, diantaranya:
1. Pilih Asuransi Perlindungan hingga 24 jam
Tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan yang pertama adalah pilih jasa asuransi kesehatan yang bisa memberikan perlindungan selama 24 jam. Perlindungan karyawan tidak hanya berlaku saat mereka bekerja saja.
Tetapi selama 24 jam penuh. Tips memilih asuransi kesehatan ini bertujuan agar jika ada karyawan yang sakit di luar jam kerja, masih bisa ditanggung oleh pihak asuransi.
2. Pastikan Asuransi Punya Jaringan Klinik Kesehatan yang Luas
Tips memilih asuransi kesehatan selanjutnya adalah dengan melihat jaringan klinik dan/atau rumah sakit yang bekerja sama dengan pihak asuransi. Jika kamu memilih asuransi kesehatan yang memiliki sedikit rumah sakit rekanan, hal ini bisa merugikan waktu kamu.
Maka dari itu, perhatikan jaringan rumah sakit dan/atau klinik rekanannya. Pastikan ada yang dekat dengan lokasi tempat tinggalmu. Tujuannya adalah agar kamu bisa dengan mudah mendapatkan tindakan medis jika sewaktu-waktu membutuhkannya.
3. Pastikan Kondisi Jasa Asuransi
Penawaran harga premi per bulan yang murah memang menggiurkan. Namun, tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan berikutnya adalah dengan memastikan kondisi jasa asuransi tersebut. Apakah mereka masih beroperasi dengan baik? Atau dalam keadaan nyaris bangkrut.
Sebaiknya kamu jangan terlena dengan penawaran harga yang murah. Sebab bisa saja harga murah itu hanya pemanis di awal saja. Hal ini agar nantinya kamu tidak dirugikan secara material dan juga waktu.
4. Pilih Asuransi yang Fleksibel
Kemudahan dalam membayar premi dan pemilihan polis asuransi merupakan hal yang dibutuhkan oleh nasabahnya. Maka dari itu, sebaiknya gunakan tips memilih asuransi kesehatan dengan mencari jasa asuransi yang fleksibel. Hal ini tentunya akan membantumu dalam membayar premi per bulannya.
5. Pahami Jenis Produk Asuransi yang Ditawarkan
Tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan selanjutnya adalah memahami jenis produk asuransi yang ditawarkan. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa, setiap jasa asuransi kesehatan memberikan polis yang berbeda-beda.
Maka dari itu, sangat penting untuk kamu memahami jenis produk yang ditawarkan. Secara umum, jenis produk asuransi kesehatan untuk karyawan terbagi dua, yaitu:
- Hospital benefit yang bisa mengganti biaya pengobatan secara keseluruhan, dan
- Hospital cash plan yang memberikan pergantian pada jumlah tertentu berdasarkan kontrak yang sudah disepakati antara nasabah dan pihak asuransi.
BACA JUGA: 4 Cara Mengaktifkan Kembali BPJS Kesehatan Karena Resign, Mudah dan Cepat!
6. Ketahui Manfaat yang Didapatkan
Setiap karyawan berhak untuk mengetahui manfaat yang didapatkan dari produk asuransi yang akan atau sudah dipilihkan oleh perusahaan. Tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan salah satunya adalah dengan memilih jasa asuransi yang bisa menjamin kesehatan satu keluarga.
7. Sesuaikan dengan Kebutuhan
Apakah kamu merasa bingung dalam memilih banyak jenis asuransi kesehatan? Hal ini wajar, kok. Namun tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan yang perlu kamu perhatikan adalah, pilih yang sesuai dengan kebutuhan.
Kamu bisa mulai dengan memahami kebutuhan dan riwayat kesehatan kamu dulu. Sehingga nantinya kamu bisa memilih jenis produk asuransi kesehatan yang sesuai dengan kebutuhanmu. Mudah, bukan?
8. Asuransi Memiliki Layanan Digital
Tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan selanjutnya adalah pilih pihak asuransi yang menyediakan layanan digital. Di era digital seperti saat ini, sudah seharusnya pihak asuransi menyediakan layanan digital, salah satunya fitur cek asuransi online.
Jika memungkinkan, kamu bisa mencari jasa asuransi kesehatan yang memiliki satu aplikasi dengan banyak manfaat. Meliputi pengecekan manfaat, sisa saldo, proses klaim online, hingga layanan customer service 24 jam.
9. Usahakan Asuransi Memiliki Sistem Cashless
Tidak hanya layanan digital saja, tetapi tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan yang bisa jadi bahan pertimbangan kamu adalah sistem cashless. Tujuannya adalah agar kamu bisa membayar klaim non-tunai hanya dengan menunjukkan kartu anggota asuransi.
Selain untuk membayar klaim non-tunai, kamu juga bisa mendapatkan pertolongan medis dengan segara ketika berada di situasi darurat.
10. Pilih Asuransi yang Juga Melindungi Risiko Kehilangan Jiwa
Tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan yang terakhir adalah pilih produk asuransi yang menawarkan perlindungan kesehatan dan jiwa sekaligus.
For your information, BPJS Kesehatan yang ditawarkan perusahaan umumnya hanya menanggung risiko kesehatan. Sementara itu, program BPJS Ketenagakerjaan ada beragam jenis jaminannya, dan tidak semua perusahaan mendaftarkan karyawannya untuk program BPJS TK Jaminan Kematian.
Agar perlindungan untukmu dan keluarga semakin lengkap, ada baiknya kamu mendaftar asuransi lain guna melengkapi BPJS (jika sudah didaftarkan perusahaan). Dengan demikian, kamu tetap bisa menjamin kesejahteraan keluarga saat – kemungkinan terburuk – kamu harus meninggalkan mereka.
Demikianlah penjelasan terkait tips memilih asuransi kesehatan untuk karyawan yang bisa kamu jadikan acuan. Perlu diingat bahwa, kesehatan karyawan menjadi hal yang tidak boleh luput dari perhatian perusahaan.
Maka dari itu, ada baiknya jika kamu memilih perusahaan yang memberikan perlindungan asuransi kesehatan untuk karyawannya. Baik itu asuransi kesehatan swasta maupun BPJS Kesehatan.
Nah, kalau kamu sedang mencari perusahaan yang bisa memberikan manfaat asuransi kesehatan, kamu bisa scrolling di aplikasi KitaLulus. Perlu kamu tahu bahwa, saat ini KitaLulus sudah beroperasi di Jabodetabek, Bandung, Makassar, Surabaya, Semarang, Medan, dan Gowa.
Kamu tinggal download aplikasi KitaLulus di Play Store secara gratis. Rasakan pengalaman mencari kerja yang #LebihMudah bareng KitaLulus!