Detail Pekerjaan
Kabupaten Tangerang, Banten
Kontrak • Kerja di kantor
Rp 4.601.988 - Rp 4.901.117
Terakhir diperbarui 1 hari yang lalu
Pendidikan
Minimal SMA/SMK/Sederajat
Jenis Kelamin
Perempuan
Usia
Maksimal 35 Tahun
Pengalaman
Minimal 1 Tahun
Pekerjaan ini membutuhkan
Deskripsi Pekerjaan
PT Chosen Mitra Abadi (Bocorocco Shoes) merupakan manufaktur produk fashion 100% buatan lokal berlisensi Italia. Dengan memiliki Pillow Concept Technology yang telah dipatenkan di seluruh dunia, terdiri dari 9 lapisan insole yang secara khusus dirancang untuk memberikan kenyamanan instan dan manfaat kesehatan jangka panjang, Bocorocco telah terbukti meredakan dan mengurangi rasa sakit di 5 titik vital tubuh: tumit, lutut, pinggang, leher, dan bahkan hingga ke kepala.
Kualifikasi:
Pendidikan min SMA/SMK semua jurusan
Berpengalaman min. 1 tahun sebagai administrator PPIC atau staff PPIC
Menguasai penggunaan Microsoft Office (terutama Excel) dan email management dalam pembuatan data
Memiliki pemahaman mendalam mengenai proses produksi sepatu mulai dari pengadaan bahan baku hingga produk jadi
Memiliki pemahaman mendalam mengenai manajemen inventaris & persediaan (termasuk bahan baku yang digunakan)
Memiliki kemampuan analisa dan akurasi yang tinggi, mampu menggali berbagai informasi, sehingga dapat membuat keputusan yang terbaik
Memiliki daya juang yang tinggi dan bersedia bekerja di bawah tekanan
Bersedia bekerja di Cikupa, Tangerang (pabrik PT Chosen Mitra Abadi)
Tanggung Jawab:
Membantu dalam menyusun persiapan, perencanaan, dan pengendalian produksi berdasarkan permintaan, kapasitas, dan ketersediaan bahan baku (termasuk jadwal produksi
Berkoordinasi dengan departemen lain terutama marketing, development & gudang untuk memenuhi target PO
Bertanggung jawab atas pembuatan kontrak kerjasama serta berkas pendukung lainnya dengan vendor
Mengatur pengiriman dan kedatangan material secara berkala
Membuat rencana pembelian, purchase order untuk permintaan kepada pihak inject
Melakukan input seluruh data sample dari development untuk diserahterimakan ke bagian gudang material
Melakukan pengawasan seluruh proses produksi untuk memastikan kualitas barang jadi sudah memenuhi standar
Memonitoring hasil dan laporan barang jadi
Memastikan seluruh material sesuai dengan permintaan
Benefit
Hari Kerja
Senin - Jumat
Jam Kerja
08:00 - 17:00
Tentang Perusahaan
PT Chosen Mitra Abadi (Bocorocco Shoes)
Ritel Pakaian, Aksesoris dan Tekstil
PT Chosen Mitra Abadi adalah perusahaan manufaktur yang memproduksi Bocorocco, brand sepatu yang dilengkapi dengan Pillow Concept Technology (PCT), 9 - layer insole yang berpatent global. Saat ini Bocorocco menjadi Official Footwear Partner Football Association of Indonesia (PSSI) dan Tim Nasional Sepak Bola Indonesia dan Butik Bocorocco dapat ditemui di Pondok Indah Mall 1, Gandaria City Mall, Alam Sutera Mall, dan Grand Outlet Karawang, serta 40 counter lain di department store seluruh Indonesia. Info lebih lanjut cek instagram kami di @bocorocco.career
Lihat detail profil