4 Contoh Surat Resign Bahasa Inggris yang Baik + Template

Shirley Candrawardhani
Redaksi KitaLulus merupakan content writer dan editor profesional yang mengelola konten artikel di KitaLulus.
Contoh surat resign bahasa Inggris
4 Contoh Surat Resign Bahasa Inggris yang Baik + Template

Resign atau mengundurkan diri bukanlah hal yang asing lagi dalam dunia pekerjaan. Ada banyak alasan untuk mengundurkan diri. Tapi apapun alasannya, sebelum mengundurkan diri kamu harus bisa membuat surat resign yang baik, benar, dan tentunya sopan.

Buat kamu yang butuh contoh surat resign bahasa Inggris, artikel ini akan bahas beberapa referensi yang bisa kamu jadikan acuan untuk menulis. Selain itu, KitaLulus juga menambahkan beberapa do’s and don’ts dalam menulis surat resign, supaya surat yang kamu tulis bisa menimbulkan kesan terbaik di mata HR.

Penasaran bagaimana contoh surat resign bahasa Inggris yang baik dan benar? Simak artikel ini sampai habis, ya!

Hal yang Harus Diperhatikan dalam Membuat Surat Resign Bahasa Inggris

Hal yang Harus Diperhatikan dalam Membuat Surat Resign Bahasa Inggris

Sebelum membahas contoh surat resign bahasa Inggris, sesuai janji KitaLulus akan membahas dulu apa saja do’s and don’ts mengundurkan diri dari tempat kerja. Dan di subtopik ini, kita akan terlebih dulu membahas do’s-nya.

Sebagai seorang karyawan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika kamu ingin mengundurkan diri dari perusahaan tempat kamu bekerja saat ini. Salah satunya adalah dengan menulis surat resign yang baik dan benar.

Nah, sebelum kamu menulis surat pengunduran diri dengan bahasa Inggris, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dengan seksama terkait do’s menulis surat resign, yaitu antara lain:

1. Menggunakan Bahasa Formal

Seperti yang sudah diketahui, surat resign atau pengunduran diri adalah salah satu dokumen resmi. Maka dari itu, sebaiknya dalam menulis surat ini kamu menggunakan bahasa Inggris yang formal.

Berikut salah satu kalimat formal dalam contoh suratbahasa Inggris, yaitu:

“Saya ingin memberitahukan informasi kepada Anda bahwa …” maka penulisannya bahasa Inggris menjadi:

I would like to inform you that …

2. Sampaikan Alasan Resign dengan Baik dan Sopan

Dalam menulis surat resign atau pengunduran diri, jangan lupa untuk menyampaikan alasan kamu keluar dari perusahaan tersebut dengan bahasa yang baik dan sopan. Hal ini tidak hanya meninggalkan kesan positif, tetapi juga bisa membuat perusahaan mengerti alasan dibalik kamu mengundurkan diri.

Berikut salah satu kalimat alasan mengundurkan diri:

“Saya telah ditawari posisi lain yang bisa mengurangi separuh waktu perjalanan harian saya dan memungkinkan saya untuk menghabiskan lebih banyak waktu dengan keluarga saya di luar jam kerja.”

Maka penulisan yang benar dalam bahasa Inggris menjadi:

I have been offered another role that will halve my daily commute and allow me to spend more time with my family outside of working hours.

3. Berikan Apresiasi dan Ucapkan Terima Kasih

Tidak hanya memberikan alasan secara baik dan sopan, kamu juga perlu memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih untuk perusahaan. Hal ini merupakan sesuatu yang tidak boleh tertinggal dalam menulis surat mengundurkan diri.

Misalnya kamu ingin menuliskan “Saya menghargai semua dukungan dan kesempatan yang telah diberikan selama tiga tahun terakhir ini.”

Maka penulisannya dalam bahasa Inggris adalah:

I appreciate all the support and opportunities that have been provided during the last three years.

4. Tuliskan Kesan Positif untuk Perusahaan

Selanjutnya, kamu juga wajib untuk menuliskan kesan positif untuk perusahaan. Terkait hal-hal positif apa saja yang sudah kamu dapatkan selama bekerja di perusahaan tersebut.

Berikut salah satu contohnya:

“Saya banyak belajar mengenai digital marketing, yang akan saya bawa sepanjang perjalanan karir saya.”

Jika di translate dalam bahasa Inggris:

I’ve learned so much about digital marketing, which I will certainly take with me throughout my career.

5. Sampaikan Permohonan Maaf

Jangan lupa juga untuk menyampaikan permohonan maaf dalam surat resign atau pengunduran diri kamu. Sampaikan permohonan maaf atas kesalahan yang pernah kamu lakukan selama bekerja di perusahaan tersebut.

Contoh:

“Saya memohon maaf jika selama saya bekerja, saya belum memberikan kinerja terbaik untuk perusahaan.”

I apologize if during my work, I haven’t given my best performance to the company.

6. Sampaikan Saran dan/atau Harapan untuk Perusahaan

Satu lagi hal yang wajib ada di dalam surat resign atau pengunduran diri kamu, sampaikan saran dan/atau harapan untuk perusahaan. Tidak ada salahnya memberikan saran yang membangun dan juga harapan untuk perusahaan yang telah memberikan kamu kesempatan untuk belajar dan berkembang, bukan?

Inilah contoh saran dan/atau harapan untuk perusahaan:

“Saya berharap yang terbaik untuk Anda dan perusahaan.”

I wish you and the company all the best.

Baca juga: 8 Contoh Surat Pengunduran Diri Kerja yang Baik dan Sopan

Hal yang Sebaiknya Dihindari

Hal yang harus dihindari saat menulis surat resign

Nah setelah kamu mengetahui hal-hal apa saja yang harus ada di dalam surat resign atau pengunduran diri, sekarang saatnya kamu mengetahui hal-hal apa saja yang tidak boleh disertakan dalam surat resign.

Berikut beberapa hal yang tidak boleh disertakan dalam contoh surat bahasa Inggris:

1. Bertele-tele

Hal pertama yang tidak boleh kamu sertakan dalam surat resign bahasa Inggris adalah bertele-tele. Perlu diingat bahwa kamu menulis surat resign yang merupakan dokumen pribadi.

Surat ini pun ditujukan untuk perusahaan dan atasan kamu. Jadi sebisa mungkin untuk menyampaikan hal yang ingin disampaikan dengan jelas, ringkas, dan langsung ke intinya. Kalau bisa bikin surat resign dalam satu lembar saja, ya!

2. Membandingkan Perusahaan Baru dengan Perusahaan Lama

Berikutnya adalah hindari membandingkan perusahaan baru dengan perusahaan lama. Hal ini tidak boleh kamu lakukan jika alasan kamu mengundurkan diri adalah mendapat tawaran yang lebih bagus dari perusahaan baru.

3. Menceritakan Masalah Pribadi

Surat resign atau pengunduran diri adalah dokumen resmi. Jadi sebisa mungkin untuk tidak menceritakan masalah pribadi yang kamu alami selama bekerja di perusahaan.

Daripada menceritakan masalah-masalah personal, alangkah lebih baik jika kamu menyediakan feedback atau saran terkait masalah tersebut sebagai bahan berbenah perusahaan kedepannya.

4. Memberikan Surat Resign Secara Mendadak

Satu hal lagi yang tidak boleh kamu lakukan adalah memberikan surat resign secara mendadak. Setiap perusahaan pasti memiliki kebijakan one month notice yang ditujukan kepada karyawan yang ingin mengundurkan diri.

Tujuannya adalah agar perusahaan bisa mencari pengganti untuk menempati posisi yang kamu tinggalkan. Selain itu, jangan pernah sekali-kali kamu mengundurkan diri dengan cara menghilang tiba-tiba, ya!

Struktur penulisan dalam contoh surat bahasa Inggris pada dasarnya sama dengan surat resign dalam bahasa Indonesia. Hal yang harus ada adalah header atau kepala surat, salam. Isi surat, penutup, dan tanda tangan.

Baca juga: 12 Cara Resign Mendadak Tanpa Meninggalkan Kesan Buruk ke Perusahaan

Contoh Surat Resign Bahasa Inggris yang Baik

Contoh Surat Resign Bahasa Inggris yang Baik

Kamu masih bingung dalam menulis surat resign bahasa Inggris? Berikut KitaLulus berikan contoh surat resign bahasa Inggris yang bisa kamu jadikan acuan.

1. Contoh Surat Resign Bahasa Inggris Sederhana

Dear, Mr. Boss

I would like to inform you that I am resigning from my position as a Digital Marketing Officer, effective per April 11th 2022.

I appreciate the support and opportunities that have been provided during the last three years. I feel grateful for having been part of the team, and that you have encouraged me to pursue my personal growth.

Please let me know if I can be of any assistance during this transition. I would be glad to help my best in order to keep the marketing plans going until you find the right successor.

Sincerely,

Jeff Dove

2. Contoh Surat Resign Bahasa Inggris

Dear, Mr. Boss

Please accept this letter as formal notification of my resignation from Company A, effective per April 11th 2022.

I would like to thank you for the trust, support, and growth opportunities you have provided me while working here. It was a great experience to be part of the company.

I wish you and the company all the best. If I can be of any help during the transition, please don’t hesitate to ask me.

Sincerely,

Rose Pike

Baca juga: Resign Sebelum Lebaran Apakah Dapat THR? Cek Aturannya

3. Template Surat Resign Bahasa Inggris Karena Diterima Kerja di Perusahaan Lain

Dear [Manager’s Name],

I am writing to inform you that I have accepted a new position at another company and will be resigning from my current position at [Company Name]. I would like to express my sincere gratitude for the opportunities and experiences that I have gained during my time here.

I have enjoyed working with such a dedicated and supportive team, and I have learned so much from all of you. However, I have decided to accept this new opportunity as it aligns more closely with my personal and professional goals.

I will ensure that the transition process goes as smoothly as possible, and I am willing to assist in any way I can to help with this process. I will complete any outstanding tasks and ensure that my responsibilities are transferred to another team member.

Thank you again for the wonderful experiences and opportunities that I have gained here. I wish the company continued success and growth.

Sincerely,

[Your Name]

4. Template Surat Resign Bahasa Inggris Karena Alasan Kesehatan

Dear [Manager’s Name],

I am writing to inform you that I am resigning from my position as [Your Position] at [Company Name], effective immediately. The reason for my resignation is due to my current health condition, which requires my full attention and time for recovery.

It has been a difficult decision to make, as I have enjoyed working with such a supportive and dedicated team. I appreciate the opportunities that I have been given to grow and develop my skills, and I am grateful for the support that you and the company have shown me during my time here.

However, my current health condition requires me to focus on my recovery, and I am not able to continue working at this time. I apologize for any inconvenience or disruption that my resignation may cause, and I will do my best to ensure a smooth transition of my responsibilities to my colleagues.

I would like to express my gratitude to the company and my colleagues for the valuable experiences and support that I have gained during my time here. I will always look back on my time at [Company Name] with fondness and appreciation.

Thank you for your understanding and support during this difficult time.

Sincerely,

[Your Name]

Demikianlah penjelasan terkait contoh surat resign bahasa Inggris dan hal-hal yang harus diperhatikan dan dihindari. Dengan adanya surat pengunduran diri, maka perpisahanmu dengan perusahaan akan terlihat seperti profesional dan sah.

Nah, jika kamu berencana ingin mencari pekerjaan baru setelah mengundurkan diri dari perusahaan lama, ada banyak pekerjaan yang menantimu di aplikasi KitaLulus. Perlu diketahui bahwa, saat ini KitaLulus sudah beroperasi di kota-kota besar, lho.

Seperti Jabodetabek, Bandung, Makassar, Surabaya, Semarang, Medan, dan Gowa. Jadi tunggu apa lagi? Segera download aplikasi KitaLulus secara gratis. Rasakan pengalaman melamar kerja #LebihMudah bareng KitaLulus!

Bagikan Artikel Ini:
Bagikan Artikel Ini: Share Tweet
To top