Desain grafis jadi salah satu pekerjaan yang banyak dicari belakangan ini. Kebutuhan desain grafis juga luas, baik itu untuk media sosial, website, atau lainnya. Untuk menjadi desain grafis juga tidak harus kuliah jurusan DKV, kamu bisa belajar desain grafis secara otodidak.
Apalagi saat ini juga tidak sulit untuk mempelajari desain grafis karena bisa dilakukan secara online. Nah, untuk kamu yang mungkin tertarik menambah skill desain grafis wajib simak artikel di bawah ini!
Apa Itu Desain Grafis
Desain grafis adalah sebuah bentuk seni komunikasi visual yang menggunakan gambar sebagai penyampai pesan atau informasi. Kata desain grafis sendiri berasal dari dua kata, yaitu desain dan grafis. Desain adalah metode perancangan estetik yang didasari dengan kreatifitas, dan grafis adalah ilmu dari perancangan titik maupun garis sehingga akan membentuk sebuah gambar yang dapat memberikan informasi.
Dengan begitu, dapat diartikan, seorang graphic designer adalah orang yang mengkomunikasikan ide-ide dengan menciptakan konsep visual melalui gambar, tulisan, dan juga grafik menggunakan aplikasi komputer.
Tips Belajar Desain Grafis
Desain grafis merupakan suatu ilmu yang bisa dipelajari baik dengan pendidikan formal dan nonformal. Jika kamu tertarik dengan bidang yang satu ini, kamu bisa mempelajarinya secara otodidak baik dari buku atau juga internet.
Belajar desain grafis bagi pemula sangatlah menyenangkan dan mudah karena sudah ada aplikasi online belajar desain grafis. Kamu hanya perlu mempersiapkan semangat agar dapat belajar dengan baik dan skill semakin terasah.
Nah, agar proses belajar desain grafis berjalan dengan baik, sebaiknya kamu juga perlu menyimak beberapa tips belajar desain berikut ini.
1. Buatlah Desain Tetap Sederhana
Tips belajar desain pertama, tetaplah buat desain sederhana, jangan lupakah hal-hal dasar desain. Pastikan semua elemen yang kamu gunakan dan masukan memiliki alasan. Pertahankan juga ukuran font, warna, bentuk dan frame seminimal mungkin. Cobalah gunakan kombinasi warna tonal yang kontras agar teks dapat terlihat lebih jelas dan tajam sehingga mudah dibaca.
2. Tetap Original
Dorong kemampuan kreatif dan keterampilan desain grafis mu agar kamu dapat menciptakan desain yang original. Kamu bisa bereksperimen dengan menggabungkan tipografi dan filter yang berbeda-beda. Sehingga desain yang kamu hasilkan lebih original dan punya ciri khas tidak pasaran.
3. Lakukan Riset sebelum Memulai Desain
Pastikan kamu memiliki semua detail yang dibutuhkan sebelum memulai membuat desain. Kamu bisa pelajari dan telusuri sumber tentang apa yang ingin kamu desain. Baik itu materi berupa objek atau fakta. Proses riset ini akan membuat desain yang kamu hasilkan semakin matang.
4. Pertahankan Kontras
Dalam dunia desain grafis, kontras adalah bagian penting dari desain untuk membuatnya menonjol. Oleh karena itu, gunakan background, font, dan grafik yang punya warna kontras. Atur penempatan elemen desain yang kamu gunakan akan semuanya proporsi dan menciptakan kontras optimal pada background.
Aturan praktis untuk menciptakan kontras yang baik adalah jika kamu memiliki latar belakang berwarna terang, maka kamu harus menggunakan font gelap dan sebaliknya.
5. Trial and Error
Belajar desain grafis seperti belajar hal lainnya, kamu harus berani mencoba-coba agar mendorong kreativitasmu. Walaupun salah atau ternyata desainmu terlihat berantakan sekalipun tidak jadi masalah, karena memang begitulah proses pembelajaran.
BACA JUGA: Cara Membuat Slide PPT Kreatif dari HP
Situs Belajar Desain Grafis Online
Kamu bisa memanfaatkan berbagai sumber untuk belajar desain grafis termasuk juga belajar desain grafis online. Sekarang ini sudah banyak sekali situs-situs yang bisa kamu manfaatkan untuk mengasah kemampuan desain grafis.
Bila kamu belum tahu apa saja situs belajar grafis desain secara online, berikut ini beberapa di antaranya.
1. CreativeLive
Belajar desain grafis online pertama bisa kamu ikuti di CreativeLive. Situs ini memang secara umum ditujukan bagi desainer dan seniman. Di sini kamu bisa menemukan berbagai video belajar desain grafis yang bisa kamu akses secara gratis dan berbayar. Untuk mengakses materi pembelajaran yang berbayar, kamu perlu merogoh kocek sekitar 13 USD.
2. Coursera
Ingin belajar desain grafis dengan standar luar negeri? Institut Seni California punya program spesialisasi desain grafis secara gratis melalui Coursera. Terdapat lima kursus tingkat pemula yang akan dibimbing langsung oleh pengajar di CalArts. Tidak hanya itu, kamu juga akan mendapatkan wawasan dari para profesional industri.
Kamu akan belajar keterampilan dasar yang diperlukan untuk memulai karir sebagai desainer grafis, bagaimana cara berkomunikasi secara efektif dengan visual, dan mendapatkan pemahaman tentang bagaimana desain grafis berperan dalam bidang lain seperti desain antarmuka, animasi, dan desain editorial.
3. Canva Design School
Di sini kamu bisa belajar dasar-dasar desain grafis dalam kursus singkat namun padat. Terdapat dua belas materi singkat, masing-masing mencakup elemen dasar desain grafis dengan cara praktiknya.
Kamu bisa mendapatkan pengetahuan desain yang penting untuk menentukan pesan apa yang akan kamu sampaikan melalui desain, membuat moodboard, color wheel, dasar-dasar tipografi, dan banyak lainnya. Belajar desain grafis online ini cocok sekali untuk pemula.
4. Creative Pro
Situs satu ini banyak membahas artikel tentang tips-tips desain grafis secara gratis. Terdapat pula konten berbagai trik dan teknik dalam dunia desain grafis. Materi yang ada dalam situs ini terkadang berbentuk artikel panjang yang disertai gambar atau bisa juga berbentuk video tutorial dan artikel penjelasan.
Kebanyakan materi dalam situs ini diperuntukan untuk desainer tingkat lanjut.
5. Alison Online
Situs ini juga bisa menjadi tempat kamu belajar desain grafis baik untuk pemula maupun tingkat lanjut. Terdapat berbagai macam materi yang bisa kamu pilih di situs ini secara gratis. Kamu juga bisa mendapatkan sertifikat kursus dengan membayar 20 USD untuk sertifikat digital, dan 100 USD untuk jenis sertifikat berbingkai.
Semua materi belajar desain grafis di sini berbentuk slide sehingga materinya lebih pendek dan mudah untuk dimengerti.
6. Udemy
Situs Udemy bisa jadi tempat belajar desain grafis online selanjutnya yang bisa kamu coba. Udemy menyediakan berbagai macam materi desain grafis mulai dari merancang design thinking, design sprint, membuat karikatur dan sebagainya. Di Udemy kamu bisa mengikuti kursus desain grafis secara gratis.
7. Envato
Ada lebih dari 1000 kursus dan tutorial desain grafis yang dihadirkan oleh Envato. Mulai dari topik seperti Illustrator, Photoshop, Cinema 4D, Vector, Digital Painting dan lain-lain. Selain itu, kamu juga dapat mencari topik sesuai dengan tingkat kemampuan kamu. Semua materi belajar desain grafis di Envato gratis.
8. Adobe’s Discover Graphic Design
Jika kamu ingin belajar desain grafis secara sederhana, situs Adobe’s Discover Graphic Design sangat cocok untukmu. Di sini kamu bisa mendalami konsep dan menambah kemampuan. Walaupun bukan kursus yang lengkap, tapi artikel yang dibagikan di sini sangat bagus untuk menambah pengetahuan dan keterampilan desain.
Kamu juga bisa mengetahui berbagai bidang desain grafis untuk melihat apa yang benar-benar sesuai dengan keterampilanmu. Dari mulai memilih antara font serif dan sans-serif, menghasilkan inspirasi logo, atau informasi penting seperti apa itu file vektor, pokoknya ada banyak pengetahuan yang bisa dipelajari di sini!
Aplikasi Desain Grafis
Ada berbagai aplikasi desain grafis yang bisa kamu pelajari. Tentu berbagai aplikasi tersebut memiliki keunggulannya masing-masing dalam mendukung kamu untuk menciptakan sebuah desain.
Nah, mungkin kamu saat ini sedang memikirkan mana aplikasi desain grafis yang harus dipelajari dan sesuai untuk menunjang karir, berikut ini aplikasi desain grafis yang bisa kamu pelajari.
1. Adobe Photoshop
Aplikasi desain grafis satu ini pasti sudah tidak asing lagi. Bisa dikatakan aplikasi ini adalah software sejuta umat para desainer grafis.
Software Adobe Photoshop punya kekuatan dalam mengolah dan editing foto dan gambar. Ada banyak tools yang dapat memudahkanmu dalam mengedit foto, seperti crop tool, healing brush, lasso tool, dan lainnya.
Untuk kamu yang masih belajar desain grafis, software Photoshop sangat cocok untuk dipelajari. Pengoperasiannya tidak sulit, dan panduan menggunakan dan kreasi desain dengan Photoshop juga banyak bisa kamu temui di Youtube.
2. Corel Draw
Corel Draw punya kekuatan dalam desain vektor atau media cetak, membuat desain logo, poster, banner, bahkan undangan pernikahan akan terasa lebih mudah bila dikerjakan dengan Corel Draw.
Software ini memiliki banyak fitur seperti selection dan pemberian effect. Banyak perusahaan yang mencari desainer grafis yang menguasai software ini, untuk itu, kamu juga perlu menguasai software satu ini bila ingin meniti karir sebagai desainer grafis.
3. Adobe InDesign
Selain Adobe Photoshop, kamu juga bisa menggunakan Adobe InDesign untuk membuat desain. Namun, software ini mempunyai kekhususan untuk mendesain layout majalah, tabloid, atau koran.
Adobe InDesign memang punya salah satu fungsi untuk membuat layout pada media cetak. Selain itu, software satu ini juga mempunyai fitur membuat gambar menjadi blur dan membuat objek transparan.
4. Adobe Illustrator
Aplikasi desain grafis satu ini hampir sama dengan Corel Draw yaitu membuat gambar berbasis vektor. Adobe Illustrator memiliki perpaduan Corel Draw dan Photoshop.
Aplikasi ini mampu menghasilkan objek akhir dengan resolusi tinggi, didukung dengan fitur yang ada di Corel Draw. Variasi warna yang disediakan juga lebih lengkap, sehingga sangat membantumu bisa membuat kreasi dan bermain gradasi lebih beragam.
5. Inkscape
Aplikasi desain grafis Inkscape tersedia secara gratis. Dengan aplikasi Inkscape, kamu mampu membuat desain terukur dan tidak kabur selama pengubahan ukuran. Untuk pemula yang baru belajar desain vektor aplikasi ini sangat direkomendasikan karena penggunaannya yang mudah.
Peluang Karir Desain Grafis
Pilihan berkarir di dunia desain grafis semakin beragam, bila mungkin dahulu hanya sebatas desain untuk media sosial, sekarang keperluan desain grafis sudah semakin melebar. Desain grafis juga dibutuhkan untuk dunia website, content developer, creative director, art director, dan masih banyak lainnya.
Kisaran gaji rata-rata seorang desainer grafis juga terbilang tinggi, dengan pengalaman kerja 0-2 tahun ada di angka Rp5.000.000.
Mencari lowongan desain grafis juga tidak sulit, kamu bisa mencarinya di aplikasi KitaLulus. Di aplikasi KitaLulus ada banyak sekali lowongan desain grafis yang tersebar di berbagai kota seperti Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Medang, Makassar, hingga Gowa. Kamu bisa pilih sendiri lokasi lowongannya, sesuai domisili.
Lowongan yang tersedia juga transparan, kamu bisa mengetahui langsung kisaran gaji yang ditawarkan, lowongan juga langsung masuk ke WhatsApp HRD. Yuk, download aplikasinya sekarang di Play Store!