Jika kamu sekarang bekerja di kantor dengan sistem kerja work from anywhere, kamu tentu membutuhkan webcam dengan kualitas terbaik untuk meeting online. Oleh karena itu, di sini KitaLulus akan memberikan rekomendasi webcam laptop terbaik.
Tidak hanya rekomendasi webcam, kamu juga bisa mempelajari tentang aplikasi webcam. Yuk, disimak artikel ini hingga selesai.
Rekomendasi Webcam Eksternal untuk Laptop
Apabila pekerjaanmu sehari-hari sering meeting online, apalagi membutuhkan oncam ketika meeting dengan klien, kamu mungkin membutuhkan webcam eksternal.
Pasalnya, meski setiap laptop kini sudah dilengkapi webcam internal, namun terkadang kualitas gambarnya kurang begitu baik. Sedangkan biasanya webcam eksternal memiliki kualitas jauh lebih bagus dan terdapat fasilitas tambahan yang akan menunjang kinerjamu.
Namun, kamu juga harus menyesuaikan dengan kebutuhan. Sebab, ada banyak jenis webcam dengan berbagai fasilitas tambahannya. Kamu bisa memperhatikan beberapa hal berikut untuk memilih webcam eksternal yang sesuai dengan apa yang kamu butuhkan.
- Tipe konektivitas harus diperhatikan, kamu membutuhkan webcam eksternal dengan kabel atau yang wireless.
- Kebutuhan kualitas detail gambar, jika ingin yang lebih halus pilih dengan frame per second (FPS) tinggi.
- Jika kamu membutuhkan webcam untuk kebutuhan webinar dengan kamu sebagai pengisi, maka pilih webcam eksternal dengan resolusi yang besar.
- Pahami CCD dan CMOS. Untuk hasil perekaman yang baik, pilih CMOS tetapi harganya cukup mahal. Untuk webcam dengan CCD akan menghasilkan rekaman yang berisik, tetapi harganya lebih murah.
Nah, berikut 15 rekomendasi webcam laptop terbaik dengan harga di bawah Rp1.000.000.
1. SPC WC02
Jenis kamera SPC WC01 sudah full HD dengan ukuran 2MP dan resolusi 1080 piksel. Memiliki crystal clear microphone sehingga suara bisa didengar dengan jelas ketika meeting online.
Detail gambar bisa ditangkap sangat baik dengan frame rate sebesar 30 FPS. Dengan kualitas yang bagus seperti itu, harga webcam eksternal ini bisa kamu dapat mulai dari Rp104.000 saja.
2. Webcam M Tech WB 100
Webcam M Tech WB 100 bisa dipasang di berbagai komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows, Linux, Vista, hingga MacOS. Webcam untuk laptop ini memiliki panjang kabel 1,4 meter. Harganya adalah Rp135.000. M tech WB 100 memiliki frame rate 30 FPS dengan resolusi maksimal 720 piksel.
3. Prolink PCC5020
Prolink PCC5020 adalah rekomendasi webcam untuk laptop berikutnya. Dengan harganya yang murah, yaitu mulai dari Rp250.000 saja, kamu bisa mendapatkan webcam eksternal dengan kamera 5 MP dan resolusi tinggi, yaitu 1280×960 piksel. Kualitas gambar tentu saja baik sekali karena Prolink PCC5020 memiliki frame rate 30 FPS.
4. Genius HD FaceCam 1000X
Rekomendasi webcam untuk laptop berikutnya datang dari Genius. Jenis Genius HD FaceCam 1000X ini memiliki kualifikasi yang mumpuni di kelasnya, yaitu resolusi 1280×720 piksel, built in microphone, dan kartu grafis 512MB. Dengan webcam eksternal ini, kamu bisa melakukan zoom in hingga tiga kali lebih dekat dengan kualitas yang bagus.
5. NYK Nemesis A80 NightHawk
Kualitas webcam untuk laptop dari NYK ini tidak perlu kamu ragukan lagi. Meskipun harganya tergolong murah, yaitu Rp275.000 saja, tetapi kamu bisa mendapatkan webcam eksternal dengan resolusi 960 piksel. Frame rate-nya 30 FPS dengan fasilitas zoom in hingga 30 kali.
Kamu bahkan dapat memutar webcam hingga 360 derajat. Memiliki fitur wide angle dengan built in microphone yang anti noise, kamu bisa melakukan streaming dengan sangat lancar dan kualitas terbaik.
Baca Juga: Laptop Lemot? Ini 6 Rekomendasi Laptop untuk Kerja Terbaik 2024
6. Zhfu Zen Webcam
Ada meeting online tetapi tiba-tiba mendung sehingga ruangan menjadi gelap bahkan sudah menyalakan lampu? Tenang saja, dengan Zhfu Zen Webcam kamu tidak perlu mencemaskan tentang hal tersebut.
Sebab, webcam eksternal ini dilengkapi dengan ring light sehingga kualitas gambar yang diambil akan jernih selama meeting online atau kebutuhan lainnya.
Frame rate webcam untuk laptop ini adalah 30 FPS dengan kualitas kamera hingga 2 MP. Built in microphone berkualitas super jernih dan yang lebih canggih, Zhfu Zen Webcam dilengkapi dengan picture stabilization sehingga kualitas gambar akan tetap jernih di kondisi apa pun. Harganya terjangkau, kamu bisa membelinya mulai dari Rp281.000.
7. Logitech Webcam C270 HD
Rekomendasi webcam untuk laptop selanjutnya adalah Logitech Webcam C270 HD dengan harga hanya Rp290.000. Kamera ini memiliki resolusi hingga 720 piksel dengan frame rate 30 FPS. Selain itu, kamera berikut juga dilengkapi fitur right light TM 2. Jadi, webcam bisa mempertahankan kualitas gambar dengan baik meskipun pencahayaan kurang.
8. Logitech C310
Logitech selalu menjadi brand dari perangkat keras yang berkualitas. Salah satu jenis webcam untuk laptop yang bisa kamu coba adalah Logitech C310. Untuk produk dari Logitech, webcam ini memiliki harga ramah di kantong, yaitu mulai dari harga Rp325.000.
Memiliki nano-microphone, Logitech C310 bisa mendapatkan suara kamu secara jernih bahkan dari jarak 1,5 meter dan meredam noise yang sangat ramai. Resolusi kameranya adalah 720 piksel dengan frame rate 30 FPS.
9. D-Link DCS-930L
Webcam wireless dari D-Link ini bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp350.000. Untuk menghubungkan dengan komputer atau laptop bisa melalui koneksi Wi-Fi. Rekomendasi webcam untuk laptop ini mampu mendeteksi suara dengan menyorot ketika dia menangkap suara.
Dengan begini, D-Link DCS-930L bisa digunakan sebagai kamera keamanan. Resolusi kamera adalah 640×480 piksel dengan frame rate sebesar 20 FPS.
10. NYK Gaming Explore NYK Nemesis A-96 Severus
Kamera merek NYK ini dapat dengan mudah disimpan dan dibawa ke mana pun. Sebab, desainnya adalah fold and go yang berarti bisa dilipat dengan ringkas. Tidak hanya bisa dilipat, kamu bisa memutarnya hingga 360 derajat.
Panjang kabel dari webcam eksternal ini hampir 2 meter. Ada dua jenis yang bisa kamu pilih, yaitu jenis dengan frame rate 30 FPS dan resolusi 2K piksel serta jenis dengan frame rate 60 FPS dan resolusi 1080 piksel. Harganya mulai dari Rp520.000.
Baca Juga: 15 Rekomendasi Laptop untuk Programmer Terbaik yang Canggih
11. Logitech B525
Selanjutnya, rekomendasi webcam untuk laptop datang lagi dari Logitech. Dengan harga Rp600.000 saja, kamu bisa mendapatkan webcam eksternal dengan resolusi 1080 piksel dan frame rate sebesar 30 FPS.
Webcam ini bahkan bisa mendeteksi gambar dengan jernih meskipun jaraknya 10 sentimeter. Internal microphone-nya bisa melakukan reducing noise bahkan hingga jarak 1,5 meter.
12. Microsoft LifeCam HD-3000
Microsoft LifeCam HD-3000 bisa kamu dapatkan dengan harga mulai dari Rp715.000. Dimensi webcam untuk laptop ini adalah 10,9 x 4,49 cm.
Memiliki layar jenis widescreen, kamu bisa mendapatkan resolusi hingga 720 piksel sehingga gambar yang dihasilkan begitu jernih. Microsoft LifeCam HD-3000 memiliki built in microphone yang bisa meredam noise dengan canggih.
13. AUKEY PC-LM7
Ada 4 pilihan resolusi dari AUKEY PC-LM7 Webcam, yaitu 240 px, 480 px, 720 px, dan 1080 px. Kamu bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhanmu. Semua jenis resolusi memiliki frame rate yang sama, yaitu 30 FPS. Harga dari Aukey jenis ini mulai dari Rp889.000.
Aukey PC-LM7 memiliki sensor 1/2.9″ CMOS. Fitur lainnya dari webcam untuk laptop ini adalah auto light correction system sehingga gambar yang dihasilkan jernih dan halus di kondisi pencahayaan apa pun.
14. Ausdom AF640
Ausdom AF640 bisa kamu dapatkan di harga mulai dari Rp900.000. Resolusi yang diberikan mencapai 1920×1080 piksel dengan frame rate 30 FPS dan bisa untuk merekam layar dengan mudah dengan hasil yang sangat jernih. Fitur redam noise-nya sangat baik. Webcam untuk laptop merek Ausdom ini dilengkapi sensor 1/2.7” CMOS.
15. Microsoft LifeCam Cinema
Microsoft LifeCam Cinema dapat menghasilkan clear frame karena dilengkapi dengan true color technology. Resolusi layarnya 720 piksel dan frame rate 30 FPS. Selain gambar yang jenis, webcam ini dapat memberikan tangkapan gambar yang luas dengan fitur widescreen-nya. Built in microphone-nya memiliki fitur noise cancelling.
Baca Juga: 19 Laptop Editing Video Terbaik untuk Kerja di 2024
Rekomendasi Aplikasi Webcam Laptop Gratis
Selain webcam eksternal, kamu juga harus memperhatikan aplikasi webcam. Aplikasi webcam tambahan ini bisa kamu manfaatkan untuk melakukan recording layar dengan banyak pilihan fitur.
Beberapa aplikasi webcam laptop memang berbayar. Namun, berikut KitaLulus berikan rekomendasi aplikasi webcam gratis yang bisa kamu gunakan.
1. XSplit Vcam
XSplit Vcam memungkinkan kamu untuk mengganti background webcam. Jadi, meskipun kamu tidak menggunakan green screen, tetapi kamu bisa memodifikasi background webcam sesuai dengan kebutuhan kamu. Ini akan cocok untuk kamu yang sering melakukan streaming hingga mengikuti webinar.
2. Debut Video Camera
Jika kamu ingin merekam layar dengan terjadwal, aplikasi webcam gratis ini bisa kamu gunakan. Debut Video Camera memungkinkan kamu merekam layar dengan melakukan penjadwalan. Setting perekaman juga bisa diatur sesuai kebutuhan, seperti mengatur warna, frame, kecepatan, dan lainnya.
3. ManyCam
ManyCam bisa dipasang di berbagai perangkat komputer atau laptop dengan sistem operasi Windows maupun MacOS. Ada berbagai fitur lucu, seperti stiker yang bisa kamu dapatkan di ManyCam. Ketika kamu ingin merekam layar kualitasnya bisa disesuaikan seperti yang kamu inginkan, mulai dari resolusi 240 hingga full HD bisa kamu atur dengan suka-suka.
4. Split Cam
SplitCam memungkinkan kamu melakukan streaming di berbagai channel sekaligus. Jika kamu adalah seorang gamer atau bahkan influencer, SplitCam akan sangat berguna untuk memenuhi kebutuhan kerjamu. Aplikasi webcam gratis ini bahkan memberikan fitur 3D mask sehingga kamu bisa tidak menampakkan wajah asli. Aplikasi bisa digunakan di Windows 10.
5. Logitech Capture
Memiliki hobi untuk me-review barang? Aplikasi Logitech Capture bisa membantu kamu dengan melakukan split layar, sebelah menunjukkan barang yang kamu review dan sisanya akan menyorotmu. Hal ini juga akan berguna untuk keperluan webinar. Jadi, audiens bisa mengetahui dua hal sekaligus dalam satu tayangan.
Baca juga: 7 Cara Download Aplikasi di Laptop yang Aman dan Mudah
Bagi kamu yang memiliki pekerjaan dengan sistem kerja lepas atau freelancer hingga digital nomad, rekomendasi webcam untuk laptop ini tentu sangat berguna. Sebab, seluruh komunikasi dengan perusahaan pasti dilakukan jarak jauh dan harus sering meeting online.
Nah, untuk kamu yang sedang mencari project kerja baru, sebagai full time freelancer atau mencari pekerjaan lepas sebagai side hustle, KitaLulus memiliki banyak informasi lokernya. Kamu bisa menemukan loker-loker dengan sistem kerja lepas hingga jarak jauh di aplikasi KitaLulus.
Instal aplikasi KitaLulus di Play Store atau App Store dan lakukan registrasi dengan masuk ke akun Google kamu yang aktif. Setelah itu kamu bisa mengakses 50.000+ informasi loker secara gratis, kapan pun, dan di manapun. Jadi, hanya dalam genggaman, kamu bisa menemukan karir impian di perusahaan terbaik di Indonesia.
Tunggu apalagi, yuk langsung instal aplikasi KitaLulus di smartphone kamu!